Berita

SEMARAK KEMERDEKAAN; UINSA BERBALUT PAKAIAN ADAT NUSANTARA

UINSA Newsroom, Jumat (18/08/2023); Lalu Lalang pegawai dan dosen memenuhi halaman depan Gedung Twin Towers UIN Sunan Ampel (UINSA) Surabaya Kampus A. Yani pada Kamis, 17 Agustus 2023. Meriahnya, semua nampak hadir dengan tampilan all out mengenakan pakaian adat nusantara. Keluarga besar UINSA Surabaya tengah bergembira menyambut Hari Kemerdekaan RI ke-78 Tahun 2023.

Rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan di UINSA, dibuka dengan upacara bendera, dipimpin Prof. Dr. Abd. Rachman Assegaf, M.Ag., Kaprodi Magister Pendidikan Agama Islam (PAI) Pascasarjana UINSA Surabaya.

“78 tahun perjalanan kemerdekaan telah mengantarkan kita pada kemajuan masa kini. Presiden Joko Widodo saat berpidato pada Sidang Tahunan MPR dan Sidang Bersama DPR dan DPD mengatakan bahwa Indonesia saat ini punya peluang besar untuk meraih Indonesia Emas 2045, meraih posisi jadi lima besar kekuatan ekonomi dunia,” ujar Prof. Abd. Rachman Assegaf, dalam sambutan membacakan Sambutan Menteri Agama RI.

“Sebagai kementerian yang mengemban fungsi pendidikan, maka menjadi tugas Kementerian Agama untuk mampu meningkatkan kualitas SDM pemuda Indonesia,” sambungnya tegas.

Upacara pengibaran bendera merah putih berjalan dengan khidmat. Menteri Agama Republik Indonesia sekaligus inspektur upacara mengajak kita. “Mari bersama terus melaju demi Indonesia maju,” ujarnya.

Setelah prosesi upacara dilanjutkan dengan penyematan Anugerah Satya Lencana dan penghargaan bagi purna tugas yang diserahkan langsung Prof. Akh. Muzakki, M.Ag., Grad.Dip.SEA., M.Phil., Ph.D., Rektor UINSA Surabaya.

Hal tersebut selaras dengan sambutan yang diberikan Menag RI, bahwa capaian yang telah diraih saat ini, tentu tidak bisa dilepaskan dari peran para tokoh agama, ulama, tokoh masyarakat dan pemimpin budaya. “Peran para guru dan budayawan juga sangat besar dalam mengantarkan Indonesia pada kemajuan saat ini,” tegas Menag RI.

UINSA Juga menyambut Dirgahayu Kemerdekaan Republik Indonesia dengan beberapa lomba diantaranya lomba yel-yel dan lomba fashion show yang diikuti seluruh civitas akademik serta pegawai UINSA. Lomba yang diadakan tentunya menjadi salah satu icon yang memeriahkan Dirgahayu Kemerdekaan Indonesia dengan penampilan memikat.

Lomba yel-yel dan fashion show berhasil dimenangkan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) sebagai Juara 1, Fakultas Syariah dan Hukum (FSH) sebagai Juara 2 dan Fakultas Teknologi dan Keguruan Islam (FTKI) sebagai Juara 1.

Penulis: Aulia (Magang)
Redaktur: Nur Hayati
Foto: Tim KKH