Berita

UINSA Newsroom, Jumat (24/11/23); Universitas Islam Negeri Sunan Ampel (UINSA) Surabaya menjamu kunjungan dari Madrasah Aliyah (MA) Abu Darrin Bojonegoro. Sebanyak 280 siswa memenuhi ruangan Amphiteather di Gedung Lt. 2 Tower Teungku Ismail Yakub pada Kamis, 23 November 2023. Para siswa ini terdiri dari jurusan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA), Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS), Bahasa, dan Agama.

Sebelum memasuki kegiatan inti, para siswa disambut dengan informasi terkait profil dari UINSA yang disampaikan H. Ahmad Firdausi, S.IP., M.Fil.I., selaku Kepala Bagian Akademik UINSA. Berkaitan dengan program UINSA tentang penerimaan mahasiswa baru melalui jalur prestasi, Firdaus mencoba memancing kecerdasan dan hafalan yang dimiliki para siswa tentang nadhom-nadhom dalam kitab kuning.

Permainan melanjutkan nadhom ini mengundang rasa kompetisi dan gelak riang memenuhi ruangan. Karena di setiap tebakan yang diberikan siswa mampu menjawab dan mendapatkan hadiah. Termasuk adanya jalur prestasi bagi penghafal Alquran. “Jadi tolong yang hafalannya sudah 15 juz, 20 juz, jenengan kebut sampe 30 juz, masuk UINSA bi ghairi hisab,“ ungkapnya.

Pada kegiatan pembukaan para siswa juga diajak untuk mendengarkan motivasi yang diberikan Mohammad Thohir, S.Pd., M.Pd.I., selaku dosen Program studi Bimbingan Konseling Islam. Melalui materinya “Kunci Sukses Meraih Karir“ dosen yang juga seorang motivator ini menjelaskan bahwa mimpi dapat diraih dengan kunci 3D3C.

“Kelola hidupmu, gerak o, fisik, kaki, tangan, pikiran bergeraklah menuju dream anda,“ ungkapnya. Menurutnya, setiap orang pasti punya impian cuma tidak semua orang mampu melakukan apa yang mereka inginkan.

Ia menjelaskan, bahwa 3D3C ini terdiri dari discovery, dream, design, competence, character, and creativity. Dimana para siswa juga diajak untuk berpikir dan menentukan apa yang ingin digapai dengan waktu tertentu. Kegiatan ini pun dilanjut dengan tanya jawab terkait penerimaan dan keunggulan dari UINSA.

Kepala sekolah MA Abu Darrin Bojonegoro juga berpesan, semoga tahun ke tahun semakin banyak alumni dari MA Abu Darrin yang diterima di UINSA Surabaya. “Ilmu yang telah diperoleh dari MA Abu Darrin dapat dilanjutkan sehingga menjadi siswa yang berilmu, berakhlak kharimah untuk agama, masyarakat nusa dan bangsa,” ujar Hj. Maria Ulfa, S.Pd., M.E.

Tak lupa juga, Prof. Dr. Abdul Muhid, M.Si., Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama UINSA memberikan lecutan semangat kepada para siswa MA Abu Darrin Bojonegoro. Prof. Muhid menjelaskan, bahwa menjadikan UINSA sebagai tempat studi lanjut sangatlah tepat. Ia juga menjelaskan semua mendapatkan kesempatan yang sama untuk meraih impian maupun cita-cita.

“Orang desa tidak menghalangi meraih cita-cita. Begitupun madrasah tidak menjadi penghalang sukses di akademik. Banyak lulusan MA bisa menduduki jabatan apapun di Indonesia,“ begitu ungkapnya. Kegiatan ini ditutup dengan foto bersama dan pertukaran cinderamata dari UINSA maupun MA Abu Darrin Bojonegoro. (Syf/Magang23)

Reportase: Syifa’
Foto: Tim Humas
Redaktur: Nur Hayati