UINSA Surabaya_Kegiatan benchmarking kurikulum Merdeka Belajar-Kampus Merdeka (MBKM)Prodi Sosiologi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UIN Sunan Ampel Surabaya dilanjut ke Universitas Hasanuddin Makassar, Rabu, (22/06/2023).
Pada kunjungan tersebut turut serta Wakil Dekan I, Dr. Iva Yulianti Umdatul Izzah, M.Si, Katua Prodi Sosiologi, Dr. Dwi Stianingsih, M.Pd, Sekretaris prodi, Masita Efendi M.Sosio dan Kabag Perencanaan dan Keuangan FISIP UIN Sunan Ampel Surabaya.
Tim Sosiologi disambut oleh Dekan dan Jajaran manajemen Program Studi Sosiologi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Hasanuddin Makassar. Kemudian tak lama berselang, Wakil Dekan I FISIP UINSA Surabaya, Dr. Iva Yulianti Umdatul Izzah menyampaikan maksud dan tujuan kegiatan benchmarking. Menurutnya, kegiatan benchmarking ini secara khsus ingin mempelajari pelaksanaan kurikulum MBKM di Prodi Sosiologi Universita Hasanuddin Makasar.
Menurut Dr. Phil. Sukri, M.Si, Program Studi Sosiologi Universitas Hasanuddin Makassar telah lama memberlakukan kurikulum MBKM yaitu semenjak kurikulum MBKM ditetapkan oleh Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) menetapkan MBKM sebagai pilihan untuk dijadikan kurikulum di perguruan tinggi.
“Kalau di sini, kami sudah lama melaksanakan MBKM, kami melakukan rekognisi, mengkonversi keseluruhan aktivitas mahasiswa ke dalam SKS sesuai dengan rubrik yang sudah di tetapkan.” Ujar Dr. Phil. Sukri, M.Si, Dekan FISIP Universita Hasanuddin Makassar.
Dalam akhir diskusi, tim Sosiologi FISIP UIN Sunan Ampel Surabaya berterima kasih karena sudah mendapatkan input yang banyak mengenai program–program MBKM yang sudah dlakukan di FISIP Universitas Hasanuddin Makassar. Dengan adanya kegiatan Benchmarking ini dirinya berharap Prodi Sosiologi UIN Sunan Ampel Surabaya bisa melaksanakan kurikulum MBKM secara berkualitas yakni dengan bekerjasama, berkolaborasi dan bersinergi dengan banyak pihak-pihak agar tercapainya target yang diinginkan bersama.
(masitah)