Berita

Rabu, 19 Oktober 2022 Perpustakaan UINSA melaksanakan benchmarking dalam bentuk silaturrahim, kunjungan kerja dan sharing informasi mengenai penyelenggaraan perpustakaan di Perpustakaan Universitas Airlangga. Kegiatan benchmarking tersebut dilakukan dalam rangka mempersiapkan pengelolaan dua perpustakaan yang dimiliki oleh UIN Sunan Ampel Surabaya, yang terdiri dari Perpustakaan Kampus A. Yani dan Perpustakaan Kampus Gunung Anyar. Pemilihan Perpustakaan Universitas Airlangga sebagai tujuan benchmarking dikarenakan memiliki persamaan dalam pengelolaan perpustakaan kampus dengan tiga tempat yang berbeda, yaitu Perpustakaan Kampus A, Perpustakaan Kampus B dan Perpustakaan Kampus C.

Kunjungan kerja ini diikuti oleh kepala perpustakaan, sekretaris, bendahara, koordinator pengolahan, koordinator pengembangan koleksi dan pelaksana repository sebagai perwakilan dari tim Perpustakaan UINSA. Kegiatan ini dibuka dengan penyampaian maksud dan tujuan kunjungan oleh Prof. Dr. Hj. Evi Fatimatur Rusydiyah, M.Ag. (Kepala Perpustakaan UINSA), yang disambut dengan hangat oleh Kepala Perpustakaan Universitas Airlangga, Suhernik, S.Sos., M.Si. beserta jajarannya dengan diselingi presentasi profil Perpustakaan Universitas Airlangga. Pertemuan dilanjutkan dengan sharing informasi dan diskusi mengenai pengelolaan perpustakaan di tiga tempat (kampus Unair) yang berbeda, inovasi layanan perpustakaan seperti disabilitas corner, kelas literasi dengan topik yang beragam, manajemen koleksi, pengelolaan repository, manajemen anggaran dan SDM, serta hal-hal lain yang terkait perpustakaan dalam rangka mewujudkan pelayanan prima. Sesi diskusi diakhiri dengan pemberian cendera mata dan sesi foto bersama, yang dilanjutkan dengan room tour di Perpustakaan Kampus B Universitas Airlangga.

Semoga dengan diadakannya kegiatan benchmark ini dapat mempererat silaturrahim, meningkatkan kerjasama antar lembaga dan mampu mengadaptasi dan mengimplementasikan pengetahuan yang diperoleh guna meningkatkan pelayanan berbasis kepuasan pemustaka. Aamiin. (AOWS-Dep)

Loading