Berita

LP2M Report, Jum’at, 12 Juli 2024. LP2M UIN Sunan Ampel Surabaya mengadakan praktik menulis berita melalui kegiatan KIE (Komunikasi, Informasi, dan Edukasi (KIE) Kesetaraan Gender Tahap 2. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Jum’at (12/7/2024) di Gedung Lantai 4 Greensa Inn, Sidoarjo.

Pada hari kedua KIE Tahap 2 terdiri dari 2 materi, yaitu penulisan berita yang disampaikan oleh Deddy Kurniawan dan review hasil konten serta tulisan yang telah dikerjakan oleh seluruh tim media LP2M selama 2 hari oleh Hotimah Novitasari, M.Ag selaku pembina media LP2M. Dalam pelatihan menulis berita, dimulai dengan adanya praktik menganalisis peristiwa untuk dapat dijadikan isi berita.

“Kita tidak hanya sekadar belajar dan iseng menulis, tapi lebih jauh lagi, yaitu bagaimana cara kita berpikir.” ucap Dedy.

Para peserta diberikan tugas menganalisis satu peristiwa untuk dikembangkan menjadi sebuah teks berita. Harapannya, para peserta dapat menulis berita dengan angle penulisan berita yang berbeda-beda.
Dedy menekankan bahwa tidak setiap peristiwa layak dijadikan berita dalam dunia jurnalistik.

”Dalam penyampaian berita, penting untuk melakukan verifikasi fakta di lapangan terlebih dahulu.” Ujar Dedy.

Selain, agar para tim media dapat menulis dengan sistematis sesuai dengan teknis menulis berita, kegiatan ini juga memberikan pengetahuan lebih luas kepada para tim media LP2M tentang perspektif gender. Bahwa, setiap konten video maupun tulisan artikel dan berita yang diproduksi, harus sesuai dengan aturan kepenulisan dan tidak bias gender. Pada materi kedua, yang dibawakan oleh Hotimah Novitasari, M.Ag selaku pembina media LP2M memaparkan tentang urgensi media dan tulisan artikel maupun berita dalam sebuah lembaga.

“Tidak hanya tim news writer namun seluruh tim media baik tim cameramen, content creator, graphic design, hingga video editor, harus bisa menulis. Karena hakikatnya kalian adalah mahasiswa yang tidak lepas dari dunia tulis menulis.” Ujarnya. (Himma)