Gunung Anyar, Sidoarjo — (23/05/2023) Pada Selasa, 23 Mei 2023, momen yang mengundang rasa haru tak terhindarkan dari para yudisium Fakultas Psikologi dan Kesehatan beserta orang tua masing-masing. Lain halnya dengan yudisium berprestasi, Milenia Qodariyah, yang harus berdiri bersama para dosen saat foto yudisiumnya, meski begitu ketegaran serta perjuangannya dalam menuntut ilmu di UINSA sangat patut diberi apresiasi.
Yudisium Fakultas Psikologi dan Kesehatan ke-103 ini dimulai pada sekitar pukul 08.30 pagi dengan dihadiri jajaran dekanat dan staf dosen. Acara diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya serta Hymne UINSA, sebelum akhirnya disahkan pembukaannya oleh dekan.
Acara dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh Bagus Muzakki. Dr. Suryani, S.Ag, S.Psi, M.si selaku Wakil Dekan I kemudian membacakan surat keputusan tentang pelepasan yudisium, serta pengukuhan para yudisium sebagai sarjana strata 1 dengan gelar Sarjana Psikologi atau S.Psi dilakukan oleh Dr. Phil Khoirun Niam selaku dekan yang sekaligus menyerahkan surat keterangan kelulusan pada para yudisium.
“Kalau siap berhasil siapkan dulu gagal, keberhasilan itu butuh proses. Mulai sekarang tidak aktif di sosmed saja, tapi juga di masyarakat. Ambil peran di semua kegiatan yang bisa kalian ambil fungsinya.” Pungkas seorang alumni.
Tak lupa, selamat diucapkan pada para yudisium berprestasi akademik yakni; Khoirun Analisa, Shoffi Ayu Wulandari, Muhammad Ainul Yaqin. Serta para yudisium berprestasi non-akademik Khoirun Analisa, Milenia Qodariyah Putri, Ani Tri Agustina, Aulia Rachma Nindya, Achmad Rizki, Xena Puspita Putri Setiawan, dan Fitrotul Imama.
Khoirun sebagai yudisium berprestasi akademik memberikan pidatonya yang memohon ridho untuk jenjang karir ke depannya bagi para mahasiswa yang hari ini diyudisiumkan. Begitu pula dengan dekan yang memberikan kata-kata mutiaranya guna menginspirasi para yudisium, “Yang paling menentukan adalah kemauan untuk mengukir masa depan.” Tukasnya.
Acara ditutup dengan pembacaan doa oleh Dr. Rubaidi, M. Ag selaku Wakil Dekan III dan H. M. Fahmi Aufar Asyraf, B.Ed., M.A. setelah menginformasikan adanya Pameran Pendidikan US Canada, New Zealand, Australia, dan Jepang. Tepat pukul 9.50, semua yang hadir berdiri untuk menyanyikan lagu Bagimu Negeri, dan berakhirlah acara pada hari ini. (AYD)