Berita

FDK UINSA NEWSROOM – Selasa (27/6) Mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi, Fakultas Dakwah dan komunikasi UIN Sunan Ampel Surabaya mengadakan sebuah workshop dengan tema “Strategi Komunikasi Pemasaran di Era Serba Digital” sehingga workshop berjudul Digital Marketing 101 : Optimize Digital Media to Boost Your Business. Workshop diadakan pada hari Selasa, 27 Juni 2023 di gedung Self Access Center (SAC) UIN Sunan Ampel Surabaya.

Workshop ini mengundang seorang Creative Project Officer dari Brandstoria yaitu Chiera Desta, yang menyampaikan materi mengenai digital marketing dan strategi untuk membuat konten di sosial media. Dan diakhir workshop ini terdapat mini task yang harus dikerjakan oleh peserta yang hadir secara berkelompok. workshop ini dihadiri oleh mahasiswa ilmu komunikasi dan umum tanpa dipungut biaya.

Ketua Pelaksana, Fernando mengatakan bahwa workshop ini bertujuan untuk memberikan pemahaman terkait pemasaran digital dan meningkatkan kemampuan audiens untuk bisa memanfaatkan serta mengoptimalkan pengguna media digital terlebih lagi media sosial sebagai strategi pemasaran dalam lingkup bisnis.

Salah satu peserta yang menghadiri workshop memberikan tanggapan yaitu Kholili mengatakan “Pelatihannya menarik dengan tema yang keren banget, apalagi bagi orang yang ingin terjun didunia digital marketing (Social Media). Aku jadi ngerti dan belajar cara mengatur jadwal untuk konten, terus bikin content pillar, dan lain sebagainya. Mantap pokok e”

Selaku pemateri Chiera Desta menjelaskan bahwa kegiatan ini “Seru dan seneng banget sih karena bisa dikasih kesempatan yang berharga buat bisa sharing-sharing bareng tentang dasar-dasar digital marketing. Selain bisa sharing, juga aku dapetin insight baru terlebih tentang mata kuliah Portofolio yang sepertinya nggak semua jurusan komunikasi punya, jadi keren sihh. Pesannya, semoga nggak kapok-kapok lagi bikin acara yang insightful kaya gini dan sukses selalu!”

Dan juga Prof. Dr. Ali Nurdin, S.Ag, M,Si selaku dosen pembimbing dalam workshop ini mengatakan bahwa workshop ini sangat penting dimana perkembangan digital ini mulai berkembang pesat. Melalui sosial media kita bisa melakukan banyak kegiatan salah satunya adalah menjalankan bisnis. Untuk menjalankan strategi pemasaran dalam lingkup bisnis lebih baiknya untuk bisa mengetahui dan belajar untuk bisa mengoptimalkan penggunaan media digital sehingga media digital dapat membawa perubahan yang bisa berdampak positif dan bermanfaat bagi para penggunannya.

(Salsa Bil Shafarisma)