Berita
Prodi Doktor PAI Intensifkan Klinik Penulisan Disertasi,  Guna Mendorong KTW

UINSA Newsroom (22/9/2022): Sejak akhir Agustus 2022, Program Studi (Prodi) S3 Pendidikan Agama Islam (PAI) Pascasarjana UINSA menggelar klinik mingguan guna pemantauan studi, pendampingan penulisan proposal disertasi dan penyelesaian disertasi kepada mahasiswa angka Angkatan 2017 hingga 2021. Kegiatan dilakukan di ruang pertemuan Prodi S3 PAI dan perpustakaan UIN Sunan Ampel Surabaya, setiap hari Selasa dan Rabu.

Dalam kegiatan ini, mahasiswa diminta melaporkan kendala-kendala dalam menulis disertasi, dibimbing mencari bacaan yang relevan guna menunjang disertasinya, dan saling membantu di antara mereka, bila ada yang mengalami kesulitan. “Alhamdulillah, kegiatan ini direspon sangat positif oleh para mahasiswa. Terbukti dengan banyaknya yang hadir (12-17 mahasiswa setiap harinya) per minggu, dibuktikan dengan record kehadiran yang telah disiapkan,” Ujar Prof. Dr. Kusaeri, Ketua Prodi S3 PAI.

Lebih lanjut Kusaeri menuturkan, “Untuk menggugah motivasi mahasiswa, setiap Senin dan Selasa sore masing-masing mahasiswa diberi kesempatan menyampaikan progress yang telah digapai selama seminggu. Penyampaian progress dilakukan dihadapan Kaprodi dan teman seangkatanya, selama 5 hingga 7 menit. Dengan cara ini, para mahasiswa sangat antusias untuk berlomba menampilkan progres yang telah dilakukanya selama seminggu.”

Kegiatan ini direncanakan akan berlangsung sampai disertasi selesai ditulis dan proses ujian disertasi juga berhasil dilaksanakan. Harapannya para mahasiswa tersebut dapat mencapai kelulusan tepat waktu (ktw).

Wakil Direktur Pascasarjana UIN Sunan Ampel, Dr. Hammis Syafaq menyatakan bahwa kegiatan pendampingan ini penting dilakukan tidak saja oleh prodi S3 PAI tapi juga dilakukan oleh prodi-prodi lain di Pascasarjana. “Harapannya, kualitas disertasi dan tesis mahasiswa terjaga bahkan meningkat dan secara waktu juga dapat mencapai kelulusan tepat waktu”. (iks)