Berita

Pemilihan Umum Ketua Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan UIN Sunan Ampel Surabaya Periode 2025/2026

Pada hari Sabtu, 11 Januari 2025, telah dilaksanakan Pemilihan Ketua Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya untuk periode 2025/2026. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan dan bertempat di Ruang Student Organization Room dan Student Council Room, Gedung Lab FST Lt. 5, Kampus II Gunung Anyar Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memilih pemimpin baru yang akan melanjutkan kepemimpinan Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan dan memperkuat organisasi di masa yang akan datang.

Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan (HMTL) UIN Sunan Ampel Surabaya adalah organisasi kemahasiswaan yang bertujuan untuk menjadi wadah bagi mahasiswa Teknik Lingkungan dalam mengembangkan potensi diri, meningkatkan kepedulian sosial, serta berperan aktif dalam bidang akademik dan non-akademik. Sebagai organisasi yang memiliki peran strategis dalam pengembangan diri mahasiswa. HMTL memerlukan pemimpin yang dapat membawa perubahan positif dan memberikan arah yang jelas untuk keberlanjutan organisasi. Pemilihan Umum Ketua Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan UINSA merupakan momentum penting yang menentukan kepemimpinan organisasi untuk periode berikutnya. Ketua yang terpilih diharapkan mampu mengelola organisasi dengan baik, mewujudkan visi dan misi, serta menjalin kerja sama yang solid antar sesama pengurus dan anggota. Pemilihan Umum Ketua HMTL tidak hanya sebagai ajang demokrasi dalam memilih pemimpin, tetapi juga sebagai sarana edukasi bagi mahasiswa untuk belajar berorganisasi, berpartisipasi dalam kegiatan kampus, dan membangun solidaritas. Dengan calon kandidat nomor urut 1 yaitu Mochamad Raffli Hibatullah dan kandidat nomor urut 2 yaitu Muhammad Salman Alfarisih.

Rangkaian acara dimulai dengan sesi pembukaan yang dipandu oleh Mohamad Haris Anafi MC, diikuti dengan sambutan yang pertama dari ketua pelaksana yaitu Hafizh Zainul Muttaqin, sambutan yang kedua dilakukan oleh ketua HMTL yaitu M. Alfan Ardiansa Hidayatullah, dan Sesi sambutan yang ketiga yaitu dari Ibu Ir. Sulistya Nengse, S.T, M.T. selaku pembina HMTL UINSA, dan sambutan terakhir yaitu Ibu Ir. Shinfi Wazna Auvaria, S.T, M.T. selaku kepala prodi Teknik Lingkungan UINSA, yang dilakukan secara online/Zoom.

Setelah sesi pembukaan, acara dilanjutkan dengan uji publik yang dipandu oleh moderator yaitu, Amilin Nadia Balqis. Pada sesi ini, para kandidat ketua diberikan kesempatan untuk memaparkan visi dan misi mereka. Masing-masing kandidat menyampaikan rencana kerja dan tujuan yang ingin dicapai selama masa kepengurusan. Selanjutnya, pada sesi perdebatan, masing-masing kandidat diberi waktu untuk menjawab dan bertanya terkait visi dan misi yang dipaparkan oleh kandidat lainnya. Sesi ini bertujuan untuk menggali alasan di balik pembuatan visi dan misi mereka serta relevansinya dengan kebutuhan organisasi.

Acara kemudian dilanjutkan dengan sesi tanya jawab panelis, yang terdiri dari empat panelis, yaitu ada Pak Abdillah Akmal Karami, M.T. dari Env 5, Firdaus Dien Istighfar, S.T dari Env 6, Mohammad Arsyad Sa’dy, S.T Env 7, dan Mohammad Fakkaruddin Rafi, S.T dari Env 8. Masing-masing panelis mengajukan pertanyaan, dan kandidat diberi waktu untuk menjawab. Untuk menghindari kesamaan jawaban, salah satu kandidat diminta untuk meninggalkan ruangan selama sesi panelis berlangsung.

Setelah sesi tanya jawab panelis, dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dengan warga HMTL, di mana seluruh anggota memiliki kesempatan untuk bertanya langsung kepada para kandidat. Hal ini bertujuan untuk menggali lebih dalam visi dan komitmen para kandidat terhadap pengembangan Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan.

Setelah seluruh rangkaian acara selesai, pemilihan umum dilaksanakan menggunakan sistem hybrid. Setelah uji publik selesai, dilakukan pemilihan secara offline di lokasi yang sama pada pukul 17.00 – 17.30 WIB. Serta dilakukan secara online pada 12 Januari 2025 melalui Google Form dari pukul 08.00–12.00 WIB.

Proses perhitungan suara dilaksanakan pada Minggu, 12 Januari 2025, dengan tujuan untuk menghitung hasil pemilihan secara adil dan transparan. Perhitungan suara ini dilakukan di hadapan warga HMTL, baik secara langsung di lokasi maupun melalui online. Hasil perhitungan suara tersebut digunakan untuk menentukan Ketua Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan yang terpilih untuk periode 2025/2026. Dengan kandidat yang terpiih nomor urut 1 yaitu Mochamad Raffli Hibatullah.

Demikianlah berita acara ini dibuat sebagai dokumentasi resmi atas pelaksanaan kegiatan regenerasi kepemimpinan di Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya. Diharapkan ketua yang terpilih dapat menjalankan amanahnya dengan baik dan membawa organisasi menuju keberlanjutan dan kemajuan yang lebih baik.

Loading