Berita

Menyongsong Perkuliahan semester genap tahun akademik 2022-2023, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) UIN Sunan Ampel Surabaya menggelar rapat dosen yangdilakukan secara luring di Hall lantai 4 FTK, Kamis tanggal 23 Februari 2023. Rapat dosen ini diadakan sebagai bentuk penyempurnaan dan evaluasi untuk meningkatkan kualitas pembelajaran serta sebagai tanggung jawab akan kesiapan menjelang perkuliahan Semester Genap di tahun akademik 2022-2023.

Kegiatan rapat diawali dengan membaca surat Al-Insyirah bersama yang dipimpin oleh Bapak Dr. Imam Syafi’I, M.Pd. Kegiatan membaca surat pendek ini merupakan habit positif yang dilakukan oleh Fakultas Tarbiyah dan Keguruan di setiap mengawali kegiatan. Hal inidilakukan agar setiap kegiatan yang dilakukan mendapat keberkahan dari Allah S.W.T

Dekan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Ampel Surabaya, Bapak Prof. Dr. H. Muhammad Thohir, S.Ag., M.Pd membuka secara langsung rapat dosen. Dalam arahannya beliau menyampaikan kepada seluruh peserta rapat yang merupakan dosen di lingkungan FTK agar tetap semangat memberikan pelayanan pengajaran yang terbaik kepada mahasiswa dan meningkatkan kualitas pendidikan. “Dengan seluruh pengabdian yang Bapak dan Ibu dosen berikan, alhamdulillah UIN Sunan Ampel Surabaya telah menerima kurang lebih 30 penghargaan”, tutur Dekan FTK. Beliau juga mengucapkan selamat kepada seluruh dosen FTK karena atas kerja kerasnya di bidang penelitian dan publikasi, FTK memperoleh penghargaan sebagai Fakultas dengan jumlah publikasi terbanyak se-UIN Sunan Ampel Surabaya.

Seusai Dekan FTK membuka kegiatan rapat, Wakil Dekan Bidang Akademik Ibu Prof. Hj. Husniyatus Salamah Zainiyati, M.Ag menyampaikan evaluasi perkuliahan di semester gasal sekaligus persiapan perkuliahan di semester genap. Beliau melaporkan pada semester gasal perkuliahan sudah dilaksanakan dengan cukup baik namun perlu dioptimalkan kembali penguatan integrasi twin tower dalam pembelajaran. Selain itu, integrase penelitian dan pengabdian kepada masyarakat juga perlu dikembangkan lebih dalam lagi agar setiap proses perkuliahan dapat menghasilkan produk yang dapat bermanfaat bagi masyarakat.

Wakil Dekan Bidang Adiministrasi Umum, Perencanaan, dan Keuangan Ibu Prof. Dr. Hj. Jauharoti Alfin, M.Si memberikan informasi terkait kebijakan keuangan dan remunerasi dan beberapa program yang akan dijalankan oleh FTK satu tahun kedepan. “Alhamdulillah, LPTK kita dipercaya oleh Kemenag untuk menyelenggarakan program untuk eks PLPG”, tukas Wadek 2.

Acara dilanjutkan dengan sosialisasi rumah publikasi yang disampaikan oleh Direktur Rumah Publikasi Bapak Dr. Sulanam, M.Pd. Rumah publikasi ini diharapkan dapat menjadi tempat untuk memperluas wawasan dan meningkatkan kualitas penelitian dan publikasi di UIN Sunan Ampel Surabaya. Dosen dan mahasiswa di kampus ini akan dapat mengakses sumber daya yang diperlukan untuk menunjang penelitian mereka, sekaligus berinteraksi dengan sesama peneliti dan akademisi di berbagai bidang studi. Di akhir kegiatan, Master of Ceremony (MC) Ibu Nina Indriani, M.Pd membuka sesi diskusi dan tanya jawab. Para dosen aktif berdiskusi dan memberikan masukan dan saran untuk meningkatkan kualitas pembelajaran di FTK.