Dalam rangka mempersiapkan program studi menuju akreditasi unggul, Greensa Inn menjadi saksi pelaksanaan kegiatan bertajuk “Menuju Akreditasi Unggul LAMSAMA/LAM-Teknik/LAM Infokom/LAM-Depilar: Strategi Jitu untuk Program Studi” pada Selasa, 26 November 2024. Acara ini menghadirkan narasumber ahli, Prof. Drs. Basuki Widodo, M.Sc., Ph.D., yang memiliki pengalaman luas dalam pengelolaan dan penjaminan mutu pendidikan tinggi.
Dalam pemaparannya, Prof. Basuki menguraikan langkah-langkah strategis untuk meraih akreditasi unggul sesuai standar lembaga akreditasi mandiri, seperti LAMSAMA, LAM-Teknik, LAM Infokom, dan LAM-Depilar. Beliau menekankan pentingnya penguatan unsur SPMI, dosen, laboratorium, dan lulusan sebagai pilar utama dalam mencapai akreditasi unggul.
“Keberhasilan akreditasi tidak hanya bergantung pada pemenuhan dokumen, tetapi juga pada implementasi nyata di lapangan. Program studi harus fokus pada peningkatan kualitas berkelanjutan, memastikan setiap lulusan memiliki kompetensi unggul yang relevan dengan kebutuhan industri,” jelas Prof. Basuki.
Kegiatan ini dihadiri oleh dosen dan pengelola program studi dari Fakultas Sains dan Teknologi (FST), yang antusias mengikuti diskusi. Acara ini diakhiri dengan sesi tanya jawab yang interaktif, di mana peserta mendapatkan kesempatan untuk menggali lebih dalam mengenai praktik terbaik dalam mencapai akreditasi unggul.
Dengan terselenggaranya kegiatan ini, diharapkan program studi di lingkungan FST mampu mempersiapkan diri lebih matang dalam memenuhi standar akreditasi dan berkontribusi pada peningkatan kualitas pendidikan tinggi di Indonesia.