Berita

Rabu, 1 Februari 2023 dalam menyambut bulan dan tahun ajaran baru semester genap, mulai pukul 08.30 – 15.30 WIB Fakultas Syari’ah dan Hukum UIN Sunan Ampel Surabaya (FSH UINSA) menyelenggarakan Rapat Penyusunan Rencana Strategi Bisnis (RSB). Rapat ini diselenggarakan di Gedung A Ruang 201 Fakultas Syari’ah dan Hukum UIN Sunan Ampel Surabaya.

Acara Rapat RSB ini diawali dengan pembukaan MC yang dipandu oleh Elva Imeldatur Rohmah, M.H selaku dosen FSH UINSA. Kemudian acara ini, dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Hymne UINSA yang diikuti oleh seluruh jajaran para pemimpin yang terlibat dalam acara. Setelah itu, sambutan dan pembukaan acara resmi yang disampaikan oleh Dekan Fakultas Syari’ah dan Hukum UIN Sunan Ampel Surabaya.

Seluruh peserta berdiri menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Hymne UINSA)
Seluruh peserta berdiri menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Hymne UINSA)

Rencana Strategis

Acara Rapat Penyusunan Rencana Strategi Bisnis (RSB) ini dibagi menjadi 6 sesi acara yaitu:

  1. Sesi I yakni, overview RSB FSH UINSA. Pada sesi pertama ini seluruh jajaran para pemimpin di Fakultas Syari’ah dan Hukum memaparkan proses dalam penyusunan RSB dari Fakultas. Tujuan dari RSB adalah untuk menentukan arah kebijakan dan progam kerja Fakultas dalam jangka panjang untuk kedepannya.
  2. Sesi II yakni, RSB yang telah dilakukan oleh seluruh anggota dalam Fakultas dengan mengandalkan kolaborasi dan diskusi untuk menyusun RSB yang lebih efektif dan berkualitas.
    1. Di dalam sesi ini akan dibagi perbagian, jadi masing-masing anggota progam studi yang terlibat wajib untuk memberikan ide-ide dan solusi terbaiknya.
  3. Sesi III yakni presentasi hasil sementara dari masing-masing bagian anggota progam studi. Pada tahap ini, setiap progam studi mempresentasikan hasil sementara yang telah di diskusikan sebelumnya dalam RSB. Jadi, para anggota progam studi diharapkan untuk dapat memberikan saran dan masukan untuk bisa memperbaiki dan menyempurnakan hasil yang telah dicapai.
  4. Sesi IV yakni overview Indikator Kerja Utama (IKU) Fakultas Syari’ah dan Hukum serta seluruh progam studi. Dalam sesi kali ini, akan membahas terkait Indikator Kerja Utama (IKU) yang kedepannya akan dijalankan oleh Fakultas dan masing-masing progam studi.
    1. Tujuan adanya, IKU ini sangatlah penting untuk memberikan nilai terhadap kinerja
    2. Prestasi Fakultas serta seluruh progam studi yang ada di dalamnya.
  5. Sesi V yakni penyusunan IKU oleh masing-masing progam studi yang ada di FSH UINSA. Dalam tahapan ini, setiap masing-masing progam studi melakukan diskusi untuk menentukan IKU yang sesuai dengan situasi dan kondisi dari masing-masing progam studi.
  6. Sesi IV yakni presentasi IKU yang telah di diskusikan dan ditetapkan oleh maisng-masing progam studi. Pada sesi ini, masing-masing progam studi yang terlibat akan mempresentasikan hasilnya dengan menjelaskan cara pengukuran kinerja dan prestasi progam studi menggunakan IKU tersebut.
Seluruh peserta terlihat sedang berdiskusi dalam Penyusunan RSB
Seluruh peserta terlihat sedang berdiskusi dalam Penyusunan RSB

Target RSB

Perencanaan strategi dalam menjalankan progam kerja yang akan mendatang merupakan agenda wajib. Hal ini karena, program tersebut harus dilaksanakan agar sebuah rencana penyusunannya bisa berjalan dengan sukses untuk mencapai tujuan yang diharapkan. Demi memajukan dan mengembangkan Fakultas dan progam studi yang ada di dalamnya. Maka dari itu, sebuah perencanaan haruslah dibuat secara matang. Agar seluruh elemen yang terlibat di dalamnya bisa berjalan dengan baik sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya. Seluruh target yang telah direncanakan akan tercapai apabila seluruh anggota bisa bekerjasama dalam penyusunan dan perencanaan ini.

Seluruh peserta berdiri menyanyikan lagu Padamu Negeri
Seluruh peserta berdiri menyanyikan lagu Padamu Negeri

Harapannya setelah ini, RSB dapat membantu FSH UINSA untuk menilai dan memperbaiki kinerja dan prestasi Fakultas dan progam studi di dalamnya. Serta dapat memastikan bahwa, seluruh progam kerja dan kebijakannya bisa diterapkan dengan baik sesuai dengan Visi dan Misi Fakultas. Acara kemudian ditutup dengan pembacaan doa yang dipimpin oleh Bapak Basith dan terakhir dengan menyanyikan lagu Padamu Negeri.