Berita

Surabaya, (17/10/2023) – Telah Terlaksana pertemuan di Gedung Bapekko Surabaya antara Syafruddin Faisal Thohar, M.Psi., Psikolog selaku Sekretaris Program Studi Psikologi UINSA dan M. Fahmi Aufar Asyraf, B.Ed., M.A selaku perwakilan Tim Satgas MBKM Prodi Psikologi dan Kesehatan (FPK) dengan Dinas Pendidikan Daerah. Pertemuan tersebut bertujuan untuk membahas kerjasama dalam penanganan masalah psikologis siswa SMP di Surabaya.

Dalam pertemuan ini, Dinas Pendidikan Daerah Surabaya bersama dengan Fakultas Psikologi dan Kesehatan UINSA akan melakukan penandatanganan MoU untuk program sekolah Iklim Damai dan Aman (IDAMAN). Program ini akan dibagi menjadi beberapa cluster dan bekerja sama dengan tujuh sekolah di Surabaya.

Program “IDAMAN” ini memiliki beberapa tujuan, yaitu; meningkatkan kesejahteraan siswa melalui tindakan kuratif, preventif, rehabilitatif, dan promotif terkait masalah psikologis. Tidak hanya akan mencakup kurikulum, program ini juga melibatkan kegiatan magang MBKM serta laporan rujukan akhir sebagai pengganti skripsi.

Ninuk, yang bertanggung jawab atas pembinaan siswa SMP di Surabaya, menegaskan bahwa program ini bersifat sistemik dan akan menciptakan iklim damai dan aman di sekolah. Dalam rencana kerjanya, akan ditetapkan prioritas dan timeline selama sekitar 5 tahun untuk mencapai konsep standar penanganan masalah remaja SMP.

Sekretaris Daerah Surabaya pun menyatakan pentingnya kerja sama dengan perguruan tinggi dalam mengatasi permasalahan psikologis di kalangan siswa SMP, terutama dalam menghadapi berita-berita yang beredar di media sosial terkait isu-isu tersebut. Kerja sama ini diharapkan dapat memberikan solusi yang konkret dan bermanfaat bagi kesejahteraan siswa SMP di Surabaya.

Writer: Muhamad Sangaji Hidayatulloh
Editor: Ayda Zaqiyatunnisa