Berita

UINSA Newsroom, Jumat (03/01/2024); “Terima kasih telah meluangkan waktu untuk bersama-sama kita melakukan kegiatan yang sangat penting untuk melakukan evaluasi terhadap sekian capaian yang ada di UIN Sunan Ampel Surabaya,”

Hal itu disampaikan Rektor UIN Sunan Ampel (UINSA) Surabaya, Prof. Akh. Muzakki, M.Ag., Grad.Dip.SEA., M.Phil., Ph.D., mengawali sambutan dan pengarahan dalam kegiatan Rapat Tinjauan Manajemen (RTM) UINSA Surabaya Tahun 2024. Kegiatan yang resmi dibuka pada Jumat, 03 Januari 2025 ini digelar di Solo selama tiga hari hingga Ahad, 5 Januari 2025. Diikuti segenap tim manajemen, baik rektorat, fakultas dan pascasarjana, lembaga, serta unit pelaksana teknis pada UINSA Surabaya.

Dalam RTM ke-6 ini, Rektor mengingatkan kepada para peserta kegiatan untuk senantiasa menjadikan agama sebagai landasan dalam kehidupan sehari-hari. Termasuk dalam menjalankan tugas keseharian di UINSA Surabaya.

“Mari bersama-sama kita jaga kehormatan UIN Sunan Ampel Surabaya. Karena kita sudah menasbihkan UINSA ini sebagai rumah kedua yang aman dan nyaman bagi siapapun untuk hidup, belajar, dan mengabdikan waktu di kampus,” ujar Prof. Muzakki.

Rektor juga menjelaskan, bahwa saat ini UINSA berada di persimpangan jalan dalam kaitannya dengan sensitifitas calon mahasiswa baru. Disampaikan Rektor, bahwa UINSA di hadapan alumni madrasah masih kurang diperhitungkan. Karena masih banyak kampus lain yang bisa menjadi alternatif pendidikan tinggi.

Sementara di hadapan alumni sekolah umum, juga belum memiliki kepercayaan penuh karena masih dianggap sebagai second class. “Maka, sensitivitas pasar ini mohon dengan segala hormat untuk kita perhatikan bersama-sama,” imbuh Prof. Muzakki.

Selain itu, dalam kesempatan ini, Rektor menegaskan tentang pentingnya RTM sebagai bagian dari general check up atas kesehatan universitas baik dari sisi akademik, keuangan, dan juga SDM. Tahun 2023, misalnya UINSA telah menetapkan lima pilar UINSA antara lain Writers University, Pro Poor University, Home for Indonesian Islam, Enterpreneur University, dan Engaged University.

Selanjutnya masih di tahun 2023, UINSA juga telah mencanangkan Proyek Strategis Universitas (PSU) yang terdiri dari Satu Data UINSA; Pendirian Program Studi Kedokteran; Transformasi ke PTKNBH; Akreditasi Unggul; dan World Ranking.

Sehingga, di tahun 2024, UINSA telah menorehkan banyak capaian berharga. Antara lain APT Unggul, Unirank terbaik 1, serta Terbaik 8 untuk kampus Islam di dunia. Termasuk juga, submit 20 prodi baru pada tahun 2024. “Terima kasih bapak ibu pimpinan senat telah berkenan mendampingi kita semua untuk melakukan RTM ini, supaya kita tahu ada dimana kita kita hari ini,” tukas Prof. Muzakki.

Dalam kegiatan yang mengusung tema “Exceeding Excellence:  Evaluasi Capaian Kinerja, Resolusi Rektor, dan Inovasi Tahun 2024 dalam arah Pengembangan Strategis menuju world university rangking,” Rektor berharap agar kegiatan dapat dimaksimalkan untuk kemuliaan dan kejayaan UINSA di masa yang akan datang. Semoga. (Nur/Humas)

Redaktur: Nur Hayati
Foto: A. Kamal AJ
Highlight: Rian