Berita

LP2M Report, Rabu, 11 September 2024.
Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LP2M) UIN Sunan Ampel (UINSA) Surabaya menggelar kegiatan Forum Group Discussion (FGD) Penyusunan Modul Pendampingan Tenaga Kerja Mandiri (TKM) Pemula Tahun 2024. Kegiatan ini berlangsung selama tiga hari, yaitu pada 10-12 September 2024 bertempat di The Southern Hotel Surabaya lantai 11.

Kegiatan ini dihadiri oleh, Koordinator Pusat Karir LP2M UINSA, Dr. Hj. Fatmah, S.T., M.M., RSA, beserta delapan tim penulis Modul Pendampingan TKM Pemula Tahun 2024, yakni Ika Yunia Fauzia (Penulis Best Seller bidang Ekonomi Syariah), Eric Kurniawan (Kepala Cabang Bank Syariah Indonesia Waru Gateaway), Ali Hamdan (Ketua Microfin Jawa Timur, Lembaga Pendamping Usaha Mikro Syariah Jawa Timur), Saifuddin (Direktur Koperasi Syariah Manfaat Jawa Timur), Budi Wahyu Mahardhika (Pendamping Usaha Perkebunan BUMN PTPN), Afandi (Kordinator Pusat Inkubasi Bisnis Usaha Kecil Jawa Timur), Fatmah (Ketua Pelaksana Swakelola Pendampingan TKMP) dan M. Ahsan (Dosen UINSA).

Kegiatan yang ini kerjasama antara Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia (Kemnaker RI) dengan UIN Sunan Ampel Surabaya. Tujuannya untuk merancang dan menulis Modul Pendampingan TKM Pemula Tahun 2024 sebagai pedoman pendampingan. Penyusunan modul dilakukan secara daring pada awal bulan September dan dilanjutkan secara luring pada pertengahan September ini. Modul tersebut nantinya akan digunakan untuk materi pendampingan terhadap 85 TKM Pemula di lapangan. Pendampingan tersebut, akan dilakukan selama 90 hari di beberapa kota di Jawa Timur yakni: Kab. Jember, Kab. Probolinggo, Kab. Mojokerto, Kab. Pasuruan, Kab. Gresik, Kota Surabaya, dan Kab. Sidoarjo secara berkelanjutan.

“Semoga modul pendampiangan TKM Pemula yang sudah kami buat tidak hanya tekstual akan tetapi menjadi modul yang dapat dijadikan pedoman praktis oleh pendamping TKM Pemula, yang tidak dilihat dari seberapa tebal atau seberapa lengkap modul tersebut. Karena penulisan modul TKM Pemula ini dibuat berdasarkan penyesuaian kebutuhan saat pendampingan dilapangan sesuai dengan riset yang telah ditentukan,” ujar Bu Fatma selaku Koordinator Pusat Karir LP2M UINSA Surabaya. (KIYAH)