LPM Newsroom, Selasa 22/8/2023. Kementerian Agama konsisten melakukan serangkaian kebijakan guna mendukung penguatan Moderasi Beragama (MB) sebagai pelaksanaan amanat RPJMN Tahun 2020-2024 melalui Program Peningkatan Kompetensi Dosen Pemula (PKDP). Tahun 2023 merupakan tahun kedua dari pelaksanaan PKDP.

Pusdiklat Kemenag RI, Efa Ainul Falah. S.Ag., MA hadir menjadi narasumber materi penguatan moderasi beragam di PKDP tahun 2023 yang diselenggarakan oleh PTP UIN Sunan Ampel Surabaya. Mengawali materinya ia mengatakan, ”Dosen adalah aktor akademis yang Merdeka. Pembelajaran yang diampu dosen bersifat independen. Dosen dapat merancang pembelajaran sendiri. Selain mencerminkan kebebasan akademik, hal ini juga dapat menjadi celah masuknya paham ekstrem pada oknum dosen. Untuk mencegah penyebaran doktrinasi paham ekstrem di perguruan tinggi inilah perlu Moderasi Beragama. Oleh karena itu, adanya materi penguatan Moderasi Beragama di Program Peningkatan Kompetensi Dosen Pemula (PKDP) diharapkan dapat mengantisipasi paham ekstrem di perguruan tinggi,”Ujarnya.

Efa Ainul Falah. S.Ag., MA, Trainer MB Pusdiklat Kemenag RI menjadi salah satu narasumber pada PKDP UIN Sunan Ampel Surabaya angkatan 3, dengan jumlah peserta sebanya empat puluh dosen yang berasal dari berbagai Perguruan Tinggi Swasta Kopertais Wilayah IV. [lila]

UNSA Surabaya:

Building Character Qualities: for the Smart, Pious, and Honourable Nation.

LPM UINSA Surabaya:

Prosedural, Quick Respons, Transparan

#BanggaUINSA

#AyoKuliahdiUINSA

#ItsMyDream

#ItsMyDestination

#UINSASurabaya

#UINSAJaya

#UINSAAkreditasiA

#UINSA(1)UniRank

#UINSA(3)Edurank

#UINSAISOCertified