Berita

Minggu, 16 Oktober 2022. Bertempat di Hotel Neo Sidoarjo Lembaga Pendidik dan Tenaga Kependidikan (LPTK) Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Ampel Surabaya Gelar Perakitan Soal Try Out Uji Pengetahuan  (UP) Pendidikan Profesi Guru (PPG) dengan menghadirkan dosen dan alumninya.

Perakitan Soal Try Out berbasis kisi-kisi ini bertujuan agar mahasiswa batch 2 dan peserta retaker nantinya terbiasa dengan berbagai model soal yang akan dihadapi Ketika UP hal ini disampaikan oleh Prof. Dr. H. Muhammad Thohir, S.Ag, M.Pd (Dekan/Ketua LPTK) ketika menyampaikan sambutannya. Lebih lanjut, beliau sangat mengapresiasi dan berterima kasih atas dedikasi dan kesediaan para penyusun soal untuk berkontribusi dalam menyukseskan kegiatan PPG.

 Penyampaian teknis perakitan soal UP disampaikan oleh Dr. Taufik, M.Pd,I (koordinator penyusun soal) sementara teknis review disampaikan oleh Ainun Syarifah, M.Pd.I (Kaprodi PPG. Dosen dan alumni dibagi menjadi sembilan kelompok sesuai bidang studi dan keahlian masing-masing. Sembilan kelompok terdiri dari kelompok Pendidikan Agama Islam (PAI), Sejarah Kebudayaan Islam (SKI), Bahasa Arab, Fikih, Qur’an Hadits, Akidah Akhlak, Guru Kelas Madrasah Ibtidaiyah (GKMI), Guru Kelas Raudhatul Athfal (GKRA) ditambah satu kelompok Pedagogik dan Kesamaptaan.

Masing-masing kelompok bidang studi berjibaku menyusun tiga paket soal untuk setiap paket soal terdiri dari 20 soal kesamaptaan, 50 soal profesional dan 50 soal pedagogic sehingga jumlah keseluruhan soal dalam satu paket yakni 120 soal. Paket soal yang telah selesai diserahkan ke tim IT masing-masing untuk diupload ke sistem melalui https://usmart.id