Berita

Pada hari Jumat, 7 Juni 2024 kabar membanggakan datang dari Fakultas Syariah dan Hukum UINSA. Tim Unit Kegitan Mahasiswa (UKM) Forum Kepenulisan dan Penelitian Hukum (FKPH) berhasil meraih juara harapan 2 dalam Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI) Nasional. Lomba ini diadakan oleh Universitas Muhammadiyah Malang. LKTI ini mengangkat tema “Strategi Inovatif Untuk Meningkatkan Penegakan Hukum Yang Efektif Dan Berkelanjutan Melalui Implementasi KUHP Nasional Di Indonesia”. 

Tim FSH UINSA tersebut terdiri dari Muhammad Aqil Alfatoni Prodi Ilmu Hukum, Mochammad Rafi Pravidjayanto Prodi HPI, dan Muslimah Yunita Fajrin Prodi HTN. Mereka berhasil masuk final 7 besar bersama 3 delegasi universitas yang berbeda, yaitu Universitas Diponegoro, Universitas Gajah Mada, dan Universitas Brawijaya. Tim FSH UINSA sukses mempresentasikan karya tulis ilmiahnya. FKPH mengusung tema “Urgensi internalisasi prinsip pertanggungjawaban komando dalam KUHP nasional untuk mengatasi pelanggaran ham berat di indonesia”. 

Selain itu, Yunita juga menceritakan terkait persiapan lomba. Bahwa ia dan tim mempersiapkan lomba kurang lebih hanya 2 minggu. Dibantu dengan bimbingan Dosen Ibu Helga Nurmilasari, M.H. kala itu, bertepatan dengan dilaksanakan ujian akhir semester. Persiapan final lomba LKTI harus mereka lakukan dengan selektif khususnya dalam manajemen waktu. “Saya baru pertama kali mengikuti lomba LKTI dan tidak menyangka bisa masuk final, kami tetap bersyukur. Apapun itu hasilnya adalah yang terbaik buat kami.” ujar Yunita.

“Harapan saya sendiri semoga dengan terlaksananya lomba ini semakin mendongkrak prestasi FSH serta UINSA. Saya juga berharap ini bisa menjadi batu loncatan bagi kami dalam ranah karya tulis ilmiah.” imbuh Rafi. Prestasi ini merupakan sebuah prestasi yang membanggakan bagi FSH UINSA. Semoga kedepannya mahasiswa FSH lainnya juga semakin semangat dan termotivasi untuk mengukir prestasi di luar sana. 

Reportase: Delia

Redaktur: Suci Wulandari

Desain Foto: Erij Karimah