Berita

Adab dan Humaniora

Friday, 5 August 2022

Review Kurikulum MBKM "Globalize the Curriculum to Widen Networking" Day-1

Kagiatan Review Kurikulum MBKM dengan tema “Globalize the Curriculum to Widen Networking” dilaksanakan oleh Fakultas Adab dan Humaniora UIN Sunan Ampel Surabaya pada hari Kamis dan Jumat, tanggal 4 dan 5 Agustus 2022 di Greensa Inn Juanda. Kegiatan ini dihadiri oleh jajaran dekanat, kepala dan sekretaris program studi, mahasiswa, alumni, dan pengguna lulusan (user) Fakultas Adab dan Humaniora.

Dr. H. Mohammad Kurjum, M.Ag., selaku Dekan Fakultas Adab dan Humaniora membuka kegiatan tersebut. Dalam sambutannya, Bapak Dekan mengatakan bahwa kegiatan ini diharapkan menjadi masukan bagi program studi meningkatkan mutu dan kualitas mahasiswa melalui perbaikan kurikulum.

Dalam kegiatan yang dilaksanakan selama 2 hari ini, setiap program studi didampingi oleh narasumber yang berbeda. Program studi Bahasa dan Sastra Arab didampingi oleh Guru Besar Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang, Prof. Dr. Moh. Ainin, M.Pd. Program studi Sejarah Peradaban Islam didampingi oleh Ibu Intan Zanariah Zakariah, Ph.D. dari International Islamic University of Malaysia. Program studi Sastra Inggris didampingi oleh Kaprodi Sastra Inggris Universitas Airlangga, Dr. Layli Hamida, S.S., M.Hum. Program studi Sastra Indonesia didampingi oleh Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kelembagaan Fakultas Ilmu Budaya Universitas Airlangga, Dr. Listiyono Santoso, S.S., M.Hum.

Kegiatan ini dikemas dalam Focus Group Discussion (FGD) yang dimoderatori oleh Kaprodi dari masing-masing prodi. Masukan dari mahasiswa, alumni, dan pengguna lulusan (user) akan menjadi bahan kajian prodi untuk memperbaiki kualitas prodi. Hal tersebut berhubungan dengan jumlah kredit mata kuliah yang harus ditempuh mahasiswa, kesesuaian atau ketidaksesuaian mata kuliah dengan dunia kerja yang akan mereka hadapi, dan lain sebagainya.