Berita

Pascasarjana

Thursday, 28 July 2022

Rapat Koordinasi Penilaian Portofolio Calon Mahasiswa Baru (CMB) Pascasarjana UINSA

Surabaya- Pascasarjana UIN Sunan Ampel Surabaya melalukan rapat koordinasi membahas hasil penilaian tiap-tiap Program studi terhadap berkas yang dimasukkan oleh para pendaftar/calon mahasiswa baru Pascasarjana pada  Rabu 28/07/2022. Pada pendaftaran gelombang pertama tahun ajaran 2022/2023 ini, terdapat 406 calon mahasiswa yang mendaftar di Pascasarjana UIN Sunan Ampel, baik di program Magister maupun Doktor.

Rapat kali ini membahas berbagai persoalan yang mungkin dihadapi oleh para Kaprodi/Sekprodi dalam memberikan penilaian. Sebagaimana tahun-tahun sebelumnya, Pascasarjana UINSA tidak menyelenggarakan tes masuk secara laring karena terjadinya pandemi Covid-19.

Calon mahasiswa cukup mendaftar melalui formulir yang sudah disediakan oleh Pascasarjana. Berbagai persyaratan administratif dapat diunggah melalui laman yang ada. Jika kondisi telah kembali normal, Pascasarjana dapat mengubah kebijakan tes masuk calon mahasiswa secara luring (iks).