Berita

LPM Newsroom, Senin (19/12/2022); Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) UIN Sunan Ampel Surabaya (UINSA) menyelenggarakan Program Peningkatan Kompetensi Dosen Pemula (PKDP) di Makasar. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka meningkatkan kapasitas dan kualitas dosen perguruan Tinggi Keagamaan (PTK) di bawah Kementerian Agama. Kegiatan terselenggara atas kolaborasi antara Ditjen Pendidikan Islam dengan Balitbang Diklat, atas pendanaan dari Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) dengan Perguruan Tinggi Pelaksana (PTP) UIN Sunan Ampel Surabaya, sebagai salah satu Perguruan Tinggi Penyelenggara (PTP) dari 17 UIN se-Indonesia yang di tunjuk oleh Kemenag untuk membantu melaksanakan PKDP.

Ada empat tujuan tujuan yang menjadi target kegiatan yaitu pertama, Memperkuat pemahaman dan komitmen dosen pemula pada nilai-nilai kebangsaan dan moderasi beragama. Kedua, Meningkatkan kapasitas profesionalisme dosen pemula dalam melaksanakan tugas tridharma perguruan tinggi. Ketiga, Meningkatkan wawasan dosen akan tantangan dunia global serta kemampuan beradaptasi dengan iklim dan nilai budaya kerja. Dan keempat, Membekali pemahaman prosedur dan tata kelola karir dosen.

Program PKDP dilaksanakan mulai tanggal 19 Desember 2022 – 18 Februari 2023 dengan pola In Service Training dan On The Job Training. Pertama, In Service Training dilaksanakan tanggal 19-23 Desember 2022, dengan materi meliputi Overview Kegiatan; Building Learning Commitment; Kebijakan Peningkatan Kompetensi Dosen; Kebijakan Peningkatan Kapasitas PTKN; Sistem Pelatihan dan Pengembangan SDM Kementerian Agama; Penguatan Moderasi Beragama; Prosedur dan Teknik Penyusunan Artikel Ilmiah; Pembelajaran; Jabatan Fungsional dosen dan angka Kreditnya; dengan total jumlah Pelajaran sebanyak 61 JP. Kedua, On Job Training dilaksanakan tanggal 26 Des 22 -14 Feb 23, dengan materi meliputi Pembelajaran; Penilaian dan Penulisan Artikel Ilmiah dengan jumlah total Jam Pelajaran sebanyak 128 JP. Ketiga, In Service Training dilaksanakan tanggal 17 – 18 Feb 23, dengan materi meliputi Presentasi/ dan Ekspose Proyek Hasil Pendampingan, dengan total jumlah Pelajaran sebanyak 16 JP.

PKDP, In Service Training pertama ini, dimulai dengan Overview Kegiatan oleh Sekretaris LPM, Ahmad Yusuf, M.Kom dan di buka secara resmi oleh Dirjen Pendidikan Islam, Kementerian Agama RI, Prof. Dr. Ali Ramdani. Dalam pembukaannya mengatakan,”cita-cita mewujudkan PKDP sudah lama, kira-kira dua-tiga tahun yang lalu. Namun karena satu dan lain hal, terutama aspek pendanaan, baru bisa terselenggara pada tahun 2022. Tahun 2022 adalah momentum historis, bagi penataan kualitas dosen dilingkungan Kementerian Agama yang kini tersebar di 850-an perguruan tinggi, 58 diantaranya adalah PTKIN. Hal ini harus kita syukuri dengan cara masing-masing pihak mempunyai komitmen menjalankan PKDP dengan berkualitas, “Ujarnya.

Program Peningkatan Kompetensi Dosen Pemula (PKDP) di Makasar ini di pandu oleh nara sumber yang terdiri dari Widya Iswara Balai Diklat Makasar, Pejabat Kementerian Agama/Pimpinan PTK, PTP/TIM PKDP UIN Sunan Ampel Surabaya.

Kegiatan PKDP Angkatan 1 dan 2 ini dilakukan di Hotel Aryaduta Makasar selama 5 hari, tanggal 19 – 23 Desember 2022. Kegiatan diikuti oleh 91 orang yang merupakan peserta sertifikasi dosen pada tahun anggaran 2022 dari Angkatan 1 berjumlah 46 orang berasal dari IAIN Manado, Institut Agama Kristen Negeri Manado, IAIN Sultan Amai Gorontalo, STP Don Bosco Tomohon, Sekolah Tinggi Agama Hindu Dharma Sentana Sulawesi Tengah, Sekolah Tinggi Teologi Pentakosta Mooat, STAI Daud Da’wah wal Irsyad Pangkajene Sidenreng Rappang Sulawesi Selatan, IAI As’adiyah Sengkang Wajo, STAI Al-Mawaddah Warahmah kolaka dan STAI Babussalam Sula Maluku Utara. Angkatan 2 berjumlah 45 orang berasal dari IAIN Pare-Pare, UIN Datokarama Palu, Sekolah Tinggi Agama Hindu Bhatara Guru Kendari Sulawesi Tengah, STAIN Majene dan IAIN Kendari. Seluruh peserta antusias mengikuti kegiatan karena kegiatan ini akan menghasilkan sebuah produk yang akan di konsultasikan dan di presentasikan diakhir tahap kegiatan PKDP. [lila]