Berita

LPM Newsroom, Selasa (10/1/2023); Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) UIN Sunan Ampel Surabaya (UINSA) sebagai salah satu Perguruan Tinggi Pelaksana (PTP) dari 17 UIN se-Indonesia yang di tunjuk oleh Kemenag menyelenggarakan Program Peningkatan Kompetensi Dosen Pemula (PKDP) On The Job Training (OJT) penyusunan RPS (Rencana Pembelajaran Semester) Angkatan 1, 2 dan 3 secara daring. Kegiatan ini merupakan kegiatan lanjutan dari kegiatan sebelumnya in service training yang dilakukan di Makasar untuk Angkatan 1 dan 2 dan di Greensa Inn Sidoarjo untuk Angkatan 3.

Kegiatan dilakukan secara daring melalui media zoom yang di bagi ke dalam enam room breakout. Masing-masing breakout di dampingi oleh dua mentor dengan peserta sebanyak 20 dosen. Room breakout pertama didampingi  Muhammad Nuril Huda, M.Pd dan Ahmad Yusuf, M.Kom; kedua didampingi Agus Prasetyo Kurniawan, M.Pd dan Ahmad Lubab, M.Si; ketiga didampingi Siti Asmiyah, S.Pd, M. TESOL Dr dan Holilah, S.Ag, M.Si; , keempat didampingi H. Mokhamad Syaifudin, M.Ed, Ph.D dan Ahmad Fauzi, M.Pd; kelima didampingi Prof. Dr. H. Ali Mudlofir, M.Ag dan Dr. Ali Mustofa, M. Pd dan keenam didampingi Prof. Dr. Hj. Evi Fatimatur Rusydiyah, M.Ag. dan Dr. H. Mohammad Hadi Sucipto, Lc., MHI

Dalam kegiatan OJT pertama ini mentor Room breakout tigaSiti Asmiyah, S.Pd, M. TESOL Dr mengingatkan kembali kepada peserta tentang output dari kegiatan ini yaitu 1. RPS 2. Video Interaktif Bahan/Sumber Pembelajaran 3. Video Praktik Mengajar 4. Rancangan Penugasan 5. Instrumen Penilaian 6. Analisis Penilaian, Penulisan Artikel Ilmiah 7. Artikel Ilmiah. Dan OJT pertemuan pertama ini untuk menghasilkan produk RPS,”ujarnya

Dalam briefing penyusunan RPS secara online mentor meminta peserta PKDP mempresentasikan RPS yang disusunnya untuk di beri masukan oleh mentor. Selain itu untuk efektivitas waktu mentor juga meminta peserta menuliskan di chat room zoom CPMK (capaian pembelajaran Mata Kuliah) RPS yang sudah dibuatnya agar semua peserta berkesempatan mendapat masukan. Seluruh peserta aktif mempresentasikan RPS yang dibuatnya karena kegiatan ini akan menghasilkan sebuah produk yang akan di review dan submit oleh peserta PKDP tanggal 11 Januari 2023. [lila]