Berita

Pada Selasa 30 Juli 2024, pukul 16.00 sore Waktu Bangkok, peserta International Student Mobility FAHUM UINSA dan UINSA International Community Engagement (UICE) 2024 berkolaborasi melakukan kunjungan ke Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di bangkok sebagai bentuk lapor diri adanya mahasiswa Indonesia yang sedang melaksanakan program KKN Internasional di Bangkok.

Kunjungan ini diterima dengan hangat oleh para karyawan maupun diplomat KBRI. Pertemuan ini juga dihadiri langsung oleh Ibu Daniella Aruan selaku ketua atdikbud dan ditemani oleh Ibu sherly sebagai staff atdikbud yang telah ditugaskan di KBRI Bangkok selama 16 tahun.

KBRI Bangkok berlokasi di Petchburi Road Ratchatewi, Bangkok, Thailand berdekatan dengan Pratunam Mall. Gedung KBRI Bangkok gabung dengan Gedung Sekolah Indonesia Bangkok (SIB) didalamnya, yang disediakan untuk anak-anak Indonesia yang sedang berada di thailand mulai dari TK-SMA.

SIB dinaungi oleh 2 kementrian Indonesia yakni Kemenlu dan Kemendikbud. Mayoritas siswa di SIB merupakan anak dari diplomat yang bekerja di KBRI Bangkok dan orang tua yang sedang menempuh pendidikan S2-S3 di thailand. Hanya sedikit siswa di SIB dengan total krg lebih hanya 130 siswa.
Terdapat kurang lebih 130 an siswa di SIB, dan 20 tenaga Pengajar multisubject yang direcruit dari beberapa sekolah internasional di Indonesia. Sistem pendidikannya juga sama dengan sekolah di Indonesia mulai dari seragam dan hari libur. ” Ungkap Ibu Daniella Aruan.

Pendidikan SIB juga tidak hanya menyelaraskan bidang akademik saja namun juga memperkuat kegiatan ekstrakurikuler seperti pada umumnya sekolah di Indonesia. Seperti OSIS yg dipegang oleh SMP dan SMA, Seni Musik Gamelan, Seni Tari, Paskibraka, dan Pramuka.

Tidak hanya memfasilitasi bidang Pendidikan saja, KBRI di Bangkok juga memberikan Pelayanan dan bantuan bagi Masyarakat Indonesia yang memiliki masalah kehilangan paspor, memberikan tempat guna sertifikasi halal untuk makanan, minuman dan produk apapun di Bangkok, mengatur kerjasama baik dalam bidang ekonomi, Pendidikan, pertahanan, sosial dengan Negara Thailand.

Di Bangkok ini lumayan sulit menemukan produk halal tetapi kita dapat menjalankan sertifikasi halal untuk berbagai produk guna memudahkan masyarakat muslim baik Indonesia maupun Thailand. Bulan Haji kemarin makanan catering para jamaah Indonesia juga dipesan dan diambil dari thailand”. Tutur Ibu Daniella Aruan lagi.

KBRI Bangkok terus berupaya memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Indonesia di Bangkok dan menjalin kerjasama baik di berbagai bidang guna memperkuat silaturahmi antar negara terutama di Bangkok Thailand.