@Teknik Sipil
Friday, 18 March 2022
Menindaklanjuti Rapat Kerja Nasional FDTI yang diselenggarakan di Bandung (2-6 Februari 2022), Fakultas Sains dan Teknologi UIN Sunan Ampel Surabaya melakukan kunjungan kerja ke Fakultas Teknik UPN Veteran Jawa Timur pada tanggal 18 Maret 2022. Kunjungan ini sekaligus menjalin kerjasama dalam hal Tridharma Perguruan Tinggi dan program MBKM, serta pengelolaan laboratorium dalam bidang Teknik, sekaligus dalam rangka penyusunan kurikulum bagi prodi baru Teknik Sipil. Dekan FST UINSA Prof. Dr. Hj. Evi Fatimatur Rusydiyah, M.Ag memaparkan bahwa diperlukan kerja sama dengan berbagai elemen utk mengembangkan mutu Pendidikan.
Dalam kunjungan yang dipimpin Dekan FST UINSA Prof. Dr. Hj. Evi Fatimatur Rusydiyah, M.Ag ini juga turut serta Wakil Dekan bidang 3, Kaprodi Teknik Lingkungan dan Sekprodi Teknik Sipil. Kunjungan kerja ini disambut oleh Dekan Fakultas Teknik UPN beserta jajarannya. Dekan Fakultas Teknik UPN Dr. Dra. Jariyah, M.P menyatakan pentingnya jalinan kerjasama antar institusi dan FT UPN menyambut baik kerjasama-kerjasama yang akan dilakukan dengan FST UINSA.