Berita

Kaprodi Magister Ilmu Hadis, Dr. Budi Ichwayudi M.Fil hadir mewakili UINSA sebagai salah satu partisipan dalam Konferensi Internasional dan pertemuan tahunan Asosiasi Dosen Ilmu Hadis Indonesia (ASILHA) pada Rabu – Jumat (13-15/09/23) di STAI Persis, Garut, Bandung. Tema yang diusung dalam acara tersebut adalah “Hadis, Turats dan Peradaban Sains Modern”. Turut hadir sebagai tamu undangan yaitu sejumlah Guru Besar dari Indonesia dan Malaysia. Total lebih dari 40 naskah artikel dipresentasikan dalam acara tersebut, termasuk di antaranya artikel dari Kaprodi Magister Ilmu Hadis UINSA yang berjudul THE INTERCONNECTION BETWEEN SELF-ESTEEM AND GRATITUDE (Analisys of Hadith Narrated by Sunan al-Tirmidhi 2034 from a Psychological Perspective). Ketua Umum ASILHA, Prof. Dr. Mohamad Anton Athoillah, MM., menjelaskan bahwa acara Konferensi Internasional dan Pertemuan Tahunan para Dosen Ilmu Hadis di seluruh Indonesia ini akan menghasilkan berbagai manfaat yang sangat signifikan terutama dalam kolaborasi penelitian dan pengembangan keilmuan, utamanya dalam bidang hadis dengan negara Jiran, Malaysia. Beliau juga berharap agar semua artikel yang masuk bisa direvisi untuk kemudian disesuaikan dengan template jurnal sehingga layak untuk di-submit sekaligus di-publish di lembaga yang terakreditasi baik dalam skala Internasional atau nasional.
Pertemuan tersebut juga menghasilkan beberapa kesepakatan untuk ditindaklanjuti agar berbagai penelitian yang dilakukan oleh para Dosen Ilmu Hadis yang ada di seluruh wilayah Indonesia bisa dibuatkan mapping sesuai dengan tema-tema yang diangkat sehingga semua penelitian yang dihasilkan oleh para Dosen Ilmu Hadis bisa menjadi rujukan dan memberikan pencerahan kepada umat manusia, terutama dalam bidang hadis mengingat situasi dan kondisi masyarakat masa kini sudah mulai bergeser dalam memahami hadis dari yang seharusnya merujuk pada sumber-sumber primer (Kutubut Turats) kemudian bergeser pada sumber-sumber instan produk dari media sosial yang hanya berpacu pada banyaknya follower ataupun subcriber tanpa melihat sumber turats primer. Hal ini merupakan kekhawatiran besar dari para dosen yang terwadahi dalam organsiasi ASILHA.
Sebagai penutup, Ketua ASILHA mengumumkan bahwa pertemuan rutin tahunan berikutnya akan diselenggarakan di UIN Banten, Jawa Barat. Semoga kita selalu bisa menjadi generasi penerus (ulama) dari Manusia Terbaik sepanjang sejarah, yaitu Nabi Muhammad SAW, Amiin.