Thursday, 5 January 2023
Tanggal 30 Desember 2022 sampai dengan 05 Januari 202, Tim Riset Intenasional Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Ampel Surabaya melakukan riset kolaboratif internasional tentang kurikulum tanggap bencana di tiga negara (Indonesia, India dan Turki) dengan menggandeng dosen dari AMU (Aligarh Muslim University) India, Prof.Dr. Amjad Ali. Sebagai ketua tim riset Prof. Dr. Abd.Rachman Assegaf, M.Ag , sedangkan anggota tim Ratna Pangasstuti,M.Pd.I dan Dr. Muh.Fahmi, M.Hum.,M.Pd.I.
Kegiatan riset selama seminggu itu, bertujuan untuk melakukan pengamatan langsung bagaimana kurikulum tanggap bencana di negara ini. Pada kesempatan pertama, riset dilakukan di Fakultas Pendidikan (education of faculty) Aligarh Muslim University sebagai afiliasi dari Prof.Dr.Amjad Ali (india). Saat wawancara dengan beberapa yang dipandang cakap dalam melengkapi data, di fakultas pendidikan AMU kami di terima oleh dekan baru dan dekan lama. Sebagai chairperson and professor baru di fakultas pendidikan adalah Prof. Dr. Mujibul Hasan Siddiqui yang menggantikan Prof.Dr.Nasrin. Kami diterima dengan baik dan hangat beserta beberapa dosen, di sela-sela pengambilan data riset. Selain melalui observasi dan wawancara kami juga mengambil data di literature perpustakaan fakultas pendidikan dan kebudayaan AMU.
kami juga berkesempatan menyaksikan sarana dan prasarana di seluruh fakultas pendidikan AMU dan bagaiaman kegiatan sehari-hari dan pembelajaran mahasiswa AMU. Terakhir kami tukar cinderamata sebagai kenangan dan bukti bahwa kami telah melaksanakan kunjungan dan riset di lembaga ini.
Kunjungan selanjutnya ke Syedna Tahir Saifudin School, untuk pengambilan data berikutnya pada tanggal 02 Januari 2023. Sebagaimana hal yang sama kami bertemu dengan kepala sekolah dan beberapa guru untuk berkesempatan keliling sekolah dan melakukan wawancara.