Terobosan Baru Paradigma Tafsir: Prof. Dr. Aksin Wijaya Perkenalkan Tafsir Aksiologi di Seminar Nasional Musytaq ke-4
Kamis, 13 Februari 2025, telah berlangsung Seminar Nasional MUSYTAQ ke-4, dengan tema “Qur'anic Intelligence: Tantangan dan Peluang Masa Depan Tafsir al-Qur'an”. Seminar ini diselenggarakan oleh Program Studi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir, Fakultas Ushuluddin dan Filsafat (FUF) yang bertempat di Auditorium UIN Sunan Ampel Surabaya. Salah satu narasumbernya adalah Prof. Dr. Aksin