Berita

Perpustakaan UINSA berhasil tandatangani nota kesepahaman dengan Perpustakaan Nasional (Perpusnas) Republik Indonesia (20/09/2023). Penandatanganan Nota Kesepahaman ini merupakan rangkaian acara dari kegiatan Peer Learning Meeting (PLM) Nasional “Menguatkan Literasi Menuju Masyarakat Sejahtera melalui Perpustakaan Kreatif dan Inovatif.”

Tema yang diambil dalam kegiatan tersebut merupakan bagian dari upaya transformasi fungsi perpustakaan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Isu tranfromasi perpustakaan saat ini adalah pergeseran peran perpustakaan tidak hanya sebagai tempat penyimpanan buku dan peminjaman buku saja, namun perpustakaan adalah tempat melakukan inovasi dan sumber dalam peningakatan kesejahteraan masyarakat. Melalui membaca masyarakat dapat meningkatkan kesejahteraan mereka. “Isu stunting harusnya dapat diminimalisir ketika masyarakat memiliki minat baca tinggi. Karena membaca dapat menjadi sumber inspirasi dalam mensejahterakan dirinya”. Begitu tegas Kepala Perpunas RI Bapak Syarf Bando.

Dalam acara tersebut juga diwarnai dengan sambutan dan kehadiran para narasumber yang mendukung pentingnya minat baca. Diantara narasumber tersebut adalah perwakilan dari Kemeninfo yang menyampaikan tentang data digital literasi masyarakat Indonesia, Perwakilan dari Kementrian Koperasi dan UKM yang membahas tentang pentingnya membaca yang dapat mengantarkan kesadaran membaca yang berakibat pada pengembangan produktivitas barang dan jasa. Demikian pemikiran yang sama disampiakan oleh Gubernur D.I.Y Sri Sultan Hamengku Buwono X bahwa membaca menjadi kunci dari kehidupan yang bermartabat.

UIN Sunan Ampel berpartisapasi aktif dalam kegiatan yang diselenggarakan di The Alana Yogyakarta Hotel & Convention Center, Jl. Palagan Tentara Pelajar KM 7, Yogyakarta ini . Turut hadir dalam kegiatan tersebut adalah Prof. Akh. Muzakki, M.Ag., Grad.Dip.SEA., M.Phil., Ph.D. (Rektor UINSA) dan Prof. Dr. Evi Fatimatur Rusydiyah, M.Ag. (kepala perpustakaan UINSA).  UINSA memiliki kesempatan dalam melakukan MoU atau nota kesepahaman dengan Perpusnas RI.

Adapun nota kesepamahan ini meliputi pengembahan bahan pustaka dan jasa informasi; pengembangan sumber daya perpustakaan; pengembangan sumber daya manusia dan teknologi di bidang perpustakaan; pengembangan  sumber daya manusia untuk program digitalisasi dan lain sebagainya. (EFR-Dep)