Agenda

Gununganyar, Surabaya — (20/09/2023) Berusaha menjalin hubungan hangat, Fakultas Psikologi dan Kesehatan (FPK) sambut orangtua dan wali mahasiswa baru (MABA) dalam acara Silaturahim di Amphitheatre Kampus Gunung Anyar. Kegiatan ini menjadi wadah untuk Pimpinan FPK guna menyuarakan lingkungan akademik berbasis keislaman Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya (UINSA).

Acara ini dihadiri oleh segenap pimpinan UINSA dari Prof. Dr. H. Ali Mudhofir selaku Wakil Rektor I sampai Dr. Phil. Khoirun Niam selaku Dekan FPK. Tidak hanya itu kegiatan ini juga dihadiri oleh jajaran Wakil Dekan, Dr. Suryani, S.Ag, S.Psi, M.Si selaku Wakil Dekan I, Dr. S. Khorriyatul Khotimah, M.Psi, Psikolog selaku Wakil Dekan II, dan Prof. Rubaidi selaku Wakil Dekan III. Tak ketinggalan, Ketua Prodi Psikologi dan Gizi juga turut berperan serta.

Dengan bacaan Al-fatihah, kegiatan ini dibuka oleh Esti Novi Andyarini pada 09:30 WIB. Dr. Phil. Khoirun Niam kemudian memberikan sambutan berupa ucapan selamat datang dan ajakan untuk kolaborasi bersama demi mewujudkan generasi penerus bangsa yang cerdas dan berbudi pekerti yang luhur. “Saya ucapkan selamat datang dan selamat bergabung kepada Fakultas Psikologi dan Kesehatan,” Tutur lelaki berjas tersebut.

Kehadiran Warek 1 mendapat perhatian para tamu undangan. Dalam sambutan singkatnya ia memaparkan karakter-karakter yang perlu tumbuh dan berkembang dalam jiwa setiap mahasiswa UINSA. Tak lama setelah itu, Tausiyah Akademik menjadi agenda berikutnya, Drs. Hamim Rosyidi, M.Si ditunjuk untuk menerangkan betapa pentingnya pengintegrasian keislaman dalam kehidupan sehari-hari. Acara pun resmi ditutup dengan pembacaan doa.

Writer: M. Ata Zaidan Taufiqi
Editor: Ayda Zaqiyatunnisa