Berita

Studi kampus sebagai sebuah sarana yang bisa dijadikan sekolah untuk memperkenalkan kepada para siswa/i terhadap lingkungan kampus. Salah satu cara menerapkan studi kampus yaitu berkunjung ke kampus. Studi kampus adalah hal yang penting untuk diperkenalkan kepada siswa/i SMA karena dapat menambah wawasan pelajar untuk mengetahui lebih lanjut tentang sistem pembelajaran di perguruan tinggi.

MAN 3 Bojonegoro dan FSH UINSA foto bersama – bersama

Dengan adanya studi kampus, siswa/i lebih matang untuk mempersiapkan semua hal ketika ingin melanjutkan ke bangku perkuliahan. Rabu, 11 Januari 2023, MAN 3 Bojonegoro berkunjung ke FSH UINSA yang dilaksanakan di Gedung Amphiteater Twintower UINSA mulai pukul 13.00 – 15.30 WIB. Rombongan dari MAN 3 Bojonegoro yang terdiri dari 77 orang siswa/i dan 13 guru pendamping. Pembukaan acara dimulai oleh MC. Kemudian dilanjutkan dengan, pembacaan ayat suci Al-Qur’an, selanjutnya yaitu menyanyikan lagu Indonesia Raya. Kemudian di sambung dengan Hymne UINSA. Acara keempat yaitu sambutan oleh Dr. H. Mohammad Arif, M.A. selaku Wakil Dekan 1.

Bapak Wadek I menyambut kunjungan dan mempresentasikan FSH UINSA kepada MAN 3 Bojonegoro
Bapak Wadek I menyambut kunjungan dan mempresentasikan FSH UINSA kepada MAN 3 Bojonegoro

Kemudian dilanjutkan oleh sambutan dari Kepala Sekolah MAN 3 Bojonegoro. “Harapannya semoga anak-anak kami bisa menjadi bagian dari keluarga UINSA, dan bisa menjadikan FSH untuk jadi pilihan melanjutkan pendidikan.” ujar Kepala Sekolah dari MAN 3 Bojonegoro. Setelah sambutan-sambutan kemudian masuk ke acara inti yakni penayangan video profil FSH UINSA.

Siswa/i MAN 3 Bojonegoro di auditorium Rektorat UINSA

Progam-progam dan kegiatan di FSH dipresentastikan seperti lomba, prestasi mahasiswa, kegiatan mahasiswa, pengenalan prodi di FSH, pengenalan struktur kepengurusan di FSH, dan masih banyak lagi. Setelah pengenalan fakultas maka dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dari siswa/i MAN 3 Bojonegoro. Para siswa/i MAN 3 Bojonegoro sangat aktif dan bersemangat dalam memberikan pertanyaan kepada Bapak Wakil Dekan 1. Para pengunjung sangat antusias proses keseluruhan acara pengenalan FSH UINSA.