Berita Magang MBKM Prodi MPI:
Mahasiswa MPI Tampil Cantik Saat Hari Jadi Kabupaten
Gresik Ke-537
Mahasiswa peserta magang MBKM Prodi MPI tidak hanya handal saat melakukan pelayanan di dalam kantor, namun juga hebat saat terlibat dalam kegiatan di luar kantor. Ini tambak saat pelaksanaan magang minggu ke-2, Rabu (28/02/2024) para mahasiswa MPI yang magang di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Gresik mengikuti Perayaan HUT Pemerintah Kabupaten Gresik ke-50 dan Hari Jadi Kabupaten Gresik ke-537. Digawangi oleh 6 mahasiswi magang, Aulia Putri Ramadani, Lutviatul Alawiyah, Roichatul Jannah Elmuttaqin, Aisyah Anis Maisyaroh, Azizatun Nisa’ Irsyadiyah dan Devi Noviatul Inayah, mereka tampil cantik dan modis di acara tersebut. Mereka berkebaya khas Gresik dibalut dengan “kurosi”.
Menurut Sulanam, Dosen Pembina Lapangan, kegiatan tersebut merupakan bagian dari partisipasi mahasiswa magang agar mereka mendapatkan pengalaman di baik di dalam kantor dan di luar kantor. Mengikuti kegiatan peringatan HUT juga merupakan bukti bahwa mahasiswa MPI siap beradaptasi dengan lingkungan, dimana mereka ditempatkan. “Mengikuti kegiatan ini merupakan ekspresi kepedulian mahasiswa pada lingkungan kereja mereka”, papar Sulanam.
Apakah ada kegiatan lain dalam magang selain memberikan layanan dan mengikuti acara kantor? Ternyata tidak. Dalam rangkaian kegiatan magang, para mahasiswi MPI juga berkesempatan untuk bertemu dengan Mr. Koji Ueda dari Jepang. Ia datang ke Dispendik Gresik untuk memberikan pengenalan aplikasi tofas. Acara bersama Ueda, berlangsung di aula lantai 2 gedung Dispendik kabupaten Gresik. Ternyata magang Prodi MPI sangat menyenangkan. (au/ay/as)