Berita

@Sejarah Peradaban Islam

Monday, 23 May 2022

Magang Mahasiswa SPI di Balai Pelestarian Cagar Budaya Provinsi Jawa Timur

Bagi mahasiswa Fakultas Adab dan Humaniora yang telah menempuh 100 SKS, dapat melaksanakan kegiatan magang. Hal ini dilakukan oleh mahasiswa Sejarah Peradaban Islam angkatan 2019 dengan total 5 mahasiswa/i. Pelaksanaan magang yakni bertempat di PIM (Pusat Informasi Majapahit) atau yang dulunya bernama Museum Majapahit. Lokasinya di Jl. Pendopo Agung, Ngelinguk, Trowulan, Kec. Trowulan, Kab. Mojokerto. Tujuan magang di BPCB ini untuk menambah pengalaman dan wawasan baru tentang berbagai temuan bukti peninggalan bersejarah yang ada di Jawa Timur. Karena BPCB Jatim ini adalah pusatnya penyimpanan, pemeliharaan, dan pemberdayagunaan peninggalan yang ditemukan baik itu sebagai objek diduga cagar budaya ataupun objek yang sudah menjadi cagar budaya. Dan berbagai peninggalan bersejarah tersebut telah tersimpan di PIM (Pusat Informasi Majapahit) yang menjadi tempat penempatan magang kami. Dari 5 mahasiswa tersebut dibagi menjadi 1 kelompok, yakni antara lain; Amalia Akhrisa Febriyanti (Amel), Firda Nashiroh (Firda), Ismi Intafia R (Ismi), Mochammad Rifky Bachtiar (Rifky), Muhammad Rifki Wardana (Dana). Dalam kegiatan tersebut, memiliki dosen pembimbing dari kampus yaitu Pak Muhammad Khodafi, M. Si dan dosen pamong yang berasal dari pihak dinas yaitu Pak Ahmad Hariri, S.S, M. A.

Pada pelaksanaan magang, kami diberi beberapa tugas yang kami laksanakan bersama-sama. Salah satunya adalah berkesempatan menjadi pendampingan tour guide tamu kunjungan dari Kepolisian Daerah Jawa Timur, tepatnya kunjungan oleh Ibu Kapolda Jatim beserta jajarannya. Segala persiapan telah kami atur dan persiapkan 1 hari menjelang acara, mulai dari mempersiapkan protokol kesehatan, mensterilkan tempat, dan membersihkan seluruh koleksi museum. Pada hari H acara, Alhamdulillah terlaksana dengan baik. Mulai dari penyambutan, penjelasan pada setiap koleksi, dan tour keliling museum. Apresiasi yang luar biasa dari Ibu Kapolda beserta jajaranya atas kinerja kami semua. ­

Tidak hanya menjadi pendamping tour guide dari kunjungan Kepolisian Daerah Jawa Timur. Kami juga diberi kesempatan menjadi pendamping tour guide Siswa/i dari MI Darul Ulum Jetis Mojokerto untuk mengunjungi situs peninggalan Kerajaan Majapahit yang dulunya menjadi pintu utama Kerajaan Majapahit yakni Candi Bajang Ratu yang berlokasi di desa Temon, Kec. Trowulan, Mojokerto, Jawa Timur.

Selain itu kami diberi tugas bersama membuat data monografi benda cagar budaya. Data yang sebelumnya berupa tabel dalam Microsoft Excel dan terkelompokkan dalam beberapa file pdf diubah menjadi sebuah narasi dengan penjabaran lebih rinci. Hal tersebut dilakukan agar kumpulan berbagai benda cagar budaya tersebut dapat terdeskripsi secara mendetail serta terkelompokkan sesuai dengan bagiannya masing-masing. Setiap mahasiswa magang mendapat bagian data yang harus terselesaikan.  

Sehingga data tersebut dapat selesai sesuai dengan jangka waktu yang telah diberikan. Ketika pelaksanaan magang, pernah ditinjau dan dikunjungi oleh Dosen Pembimbing yaitu bapak Khadafi (Kaprodi Sejarah Peradaban Islam) didampingi Bu Lilis dan Pak Bikin yang melakukan monitoring pada mahasiswa magang disana. Beliau mengunjungi mahasiswa/i  magang terkait progress dan kegiatan selama magang di PIM. Di sana, beliau juga mendiskusikan kelanjutan relasi antara UINSA dengan BPCB Jatim dengan Pak Hariri (Kepala Unit PIM).

Kegiatan magang ini ditutup dengan closing ceremony dengan pemberian wejangan atau arahan oleh Pak Hariri. Mahasiswa/i magang juga membuat video dokumentasi PIM dengan mewawancarai   Pak Subandi selaku staff PIM dan Pak Hariri sebagai pemateri serta pemberian cenderamata sebagai bentuk kenang-kenangan sebagai mahasiswa magang di PIM. Closing ini juga dilakukan dengan berpamitan dengan para staff dan karyawan PIM dan melakukan foto bersama di akhir kegiatan magang ini.