Lamongan – 13 Desember 2022, FPK UINSA jalin kerjasama dengan MAN 1 Lamongan. Acara berlangsung di MAN 1 Lamongan yang dipimpin langsung oleh Kepala MAN 1 Lamongan Ibu Nur Endah Mahmudah, S.Ag., M.Pd.I dan Prof. Dr. Abdul Muhid, M.Si selaku Dekan FPK UINSA.
Acara dibuka dengan sambutan kamad dengan memaparkan tujuan adanya acara ini. “Acara ini dimaksudkan untuk menjalin kerjasama antara FPK UINSA dan MAN 1 Lamongan. Saya berharap FPK UINSA dapat melakukan pendampingan di Madrasah baik terutama untuk mempersiapkan siswa yang akan mengikuti program sistem kredit semester. Program ini perlu kerjasama dengan para ahli dari perguruan tinggi misalnya ahli dalam bidang psikologi. Untuk tahap awal programnya kerjasama dalam bentuk assesment psikologi” pungkasnya.
Prof. Dr. Abdul Muhid, M.Si selaku Dekan FPK UINSA memberi sambutan dengan ucapan terimakasih karena telah disambut dan diterima dengan baik untuk merealisasikan kerjasama ini.
“FPK merasa terhormat dapat menjalin kerjasama dengan MAN 1 Lamongan yang merupakan Madrasah Aliyah unggulan dan kebanggaan masyarakat Lamongan. Kami berharap kerjasama ini dapat ditindak lanjuti dalam bentuk pendampingan siswa-siswa unggulan dan assesment untuk pegawai dan guru” tutur beliau.
Dengan adanya kerja sama antara FPK UINSA dan MAN 1 Lamongan ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas sumber daya manusia, khususnya pengembangan SDM di MAN 1 Lamongan. (MUH)