Berita

Pascasarjana

Sunday, 31 July 2022

Pascasarjana UINSA Laksanakan Tes Beasiswa LPPD Doktoral

Surabaya- Sebanyak 110 orang dari berbagai perguruan tinggi berbasis pesantren mengajukan beasiswa LPPD Doktoral di UIN Sunan Ampel Surabaya. Dari jumlah tersebut, 66 orang dinyatakan lolos seleksi administrasi. Para peserta yang lolos tahap satu tersebut kemudian dites wawancara Keislaman dan Kebangsaan pada 31/07/2022 oleh Prof. Akh. Muzakki, M.Ag,   Grad. Dip. SEA, M.Phil, Ph.D (Rektor), Prof. Masdar Hilmy, Ph.D (Direktur), dan Dr. Hammis Syafaq (Wakil Direktur). Wawancara berlangsung dari jam 08.00 sampai jam 12.00 WIB di lantai 2 Twin Tower B UINSA. Setelah tes wawancara, para peserta diminta untuk melakukan seleksi tes tulis Bahasa Arab dan Bahasa Inggris dengan durasi waktu satu jam total pengerjaan.

Para peserta nantinya akan dipilih oleh panitia menjadi 25 peringkat teratas yang akan diumumkan di website dan sosial media UINSA. 25 nama terpilih akan dijadwalkan mengikuti ujian kedua pada tanggal 09-10 Juli 2022  yang dilaksanakan oleh tim LPPD Pemprov Jawa Timur. Direncanakan tes kedua berisi tentang pengetahuan keilmuan kepesantrenan berupa tes membaca kitab kuning. Tim LPPD kemudian akan menentukan nama-nama yang lolos mendapatkan beasiswa studi doktoral di Program Studi Pendidikan Agama Islam UIN Sunan Ampel Surabaya hingga lulus.

Beasiswa ini bertujuan menghasilkan para ahli ilmu keislaman dengan latar belakang khazanah keilmuan pesantren yang kuat. Selain Pascasarjana UIN Sunan Ampel Surabaya, beberapa Pascasarjana perguruan tinggi di Jawa Timur juga menjadi rekanan Pemprov. Jawa Timur dalam menyelenggarakan beasiswa studi program doktoral bagi para dosen perguruan tinggi berbasis pesantren. (iks)