Berita

Islamic Corner : Peringatan Maulid Nabi Dengan Sholawat oleh Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan UIN Sunan Ampel Surabaya

Islamic Corner  merupakan salah satu progran kerja dari departemen PSDMK, Islamic Corner terdiri dari beberapa rangkaian kegiatan di dalamnya salah satunya adalah Maulid Nabi yang bertjuan untuk memperingati kelahiran Nabi Muhammad SAW Halal bi Halal yang didakan oleh Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan  dilaksanakan pada tanggal 29 September 2023 lalu dan dihadiri oleh warga Teknik Lingkungan UINSA bertempat Studio TA Gedung Laboratorium Lt. 2, Kampus II UIN Sunan Ampel Surabaya.

Kegiatan diawali pembukaan oleh MC pukul 18.30 WIB dan dilanjutkan sambutan oleh ketua pelaksana yaitu Mohammad Afiffudin, sambutan yang kedua dari ketua Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan Moh.Fakkaruddin Rafi. Acara dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh Khairina Tazkiah Nufus dari Env 9, kemudian disusul penampilan banjari dengan membawakan shalawat-shalawat. Pada saat Mahalul Qiyam peserta memperebutkan hadiah yang telah disiapkan panitia dengan menggantungnya di atas peserta. Tradisi perayaan maulid nabi ini biasa diadakan di Indonesia, dengan berbagai tradisi seperti Grebeg Maulud, Angk’aan Berkat Maolod, Walimah, dll, setiap daerah memiliki tradisi yang berbeda. Acara Maulid Nabi diikuti dengan hikmat dan penuh suka cita oleh semua peserta dan panituia yang hadir. Setelah Pembacaan shalawat selesai, ditutup dengan do’a yang dibacakan oleh Ach. Aditya Sugeng Nugroho dari env 8, setelah itu acara ditutup oleh MC dan dilanjutkan dokumentasi peserta dan panitia Islamic Corner Maulid Nabi.