Ramadhan telah berlalu, lebaran telah usai. Setelah sebulan digembleng dengan semangat untuk menjadi lebih baik di setiap harinya, pasca libur lebaran dan cuti bersama tentu harus lebih semangat dalam menjalankan hal-hal baik. Dengan semangat ini, pasca libur lebaran, Foreign Language Service Learning Center Prodi Pendidikan Bahasa Inggris langsung tancap gas dengan kegiatan produktif.
Pada Rabu, 17 April 2024, Prodi PBI melaksanakan Pembekalan Kegiatan Service Learning untuk mahasiswa semester 2. Kegiatan dilaksanakan secara daring karena mengikuti Surat Edaran No. 13 tahun 2024 tentang Penyesuaian Sistem Kerja Pegawai Usai Libur Nasional dan Nota Dinas Rektor No. 839/Un.07/01/R/KP.01.1/04/2024 tentang Penyesuaian Sistem Kerja bagi ASN dan Non ASN Pasca Hari Raya Idul Fitri 1445 H.
Dalam kegiatan yang juga dihadiri oleh Rektor UIN Sunan Ampel Surabaya ini, Afida Safriani, Ph. D. sebagai Ketua FLSLC menyampaikan pentingnya kegiatan service learning sebagai bentuk kegiatan yang menerjemahkan semangat integrated twin towers UINSA. Sebagai bentuk experiential learning, kegiatan service learning ini bukan saja membidik pemerolehan kompetensi mahasiswa dalam setiap mata kuliah namun juga memberikan kontribusi langsung kepada masyarakat mitra. Sehingga, “kegiatan service learning ini bukan saja high service namun juga high learning,” lanjutnya. Berbeda dengan kegiatan praktikum maupun KKN, service learning lebih menitikberatkan pada pengabdian yang disesuaikan dengan target kompetensi di setiap mata kuliah.
Kegiatan service learning pada semester 2 kali ini melibatkan mata kuliah Business English dan Spoken English. Hilda Izzati Majid sebagai koordinator tim dosen pengampu menyampaikan bahwa tagihan akhir dari kegiatan adalah video profil sekolah yang didalamnya memuat unsur-unsur ‘school profile’ sebagai bahan untuk sekolah melakukan promosi. Video profile akan diisi voice over dari mahasiswa sebagai salah satu bentuk capaian kompetensi dari mata kuliah Spoken English. Hasil video ini akan dihibahkan kepada sekolah sebagai bentuk luaran pengabdian dari kedua mata kuliah ini.
Kegiatan service learning semester 2 Prodi PBI ini melibatkan 9 sekolah mitra terdiri dari MTs dan SMP baik negeri maupun swasta di wilayah Surabaya, Gresik dan Sidoarjo. Kegiatan service learning sebenarnya telah dimulai sejak Maret 2024 dengan pengelompokan mahasiswa dan ploting sekolah. Kegiatan pembekalan kali ini dimaksudkan untuk memantapkan persiapan mahasiswa untuk eksekusi pelaksanaan service learning di lapangan. Pada 19 April 2024 nanti mahasiswa akan mulai melakukan analisis kebutuhan dan pengambilan bahan video ke sekolah. Proses ini akan melibatkan seluruh pemangku kepentingan sekolah untuk memastikan bahwa video profil yang dikembangkan nantinya dapat benar-benar merepresentasikan sekolah. Semoga kegiatan service learning berjalan lancar dan Prodi PBI dapat terus berkiprah bagi bagi kemajuan masyarakat serta terus menggaungkan dan melaksanakan semangat integrated twin towers UINSA. Stronger together, together stronger. (SA)