Berita

UINSA Newsroom, Rabu (13/09/2023): UIN Sunan Ampel (UINSA) Surabaya menggelar penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dengan University Malaysia Kelantan (UMK) pada Rabu, 13 September 2023. MoU ini langsung direspon dengan Memorandum of Agreement (MoA) bersama Fakultas Ekonomi Bisnis Islam (FEBI) UINSA Surabaya ditandai dengan kegiatan “International Guest Lecture” di ruang Amphitheater lantai 2 Kampus A. Yani UINSA.

Kegiatan “International Guest Lecture” dibuka keynote speech dari Prof. Dato’ Dr. Razli Bin Che Razak (Chancellor of the University Malaysia Kelantan) dan Prof. Dr. Abdul Muhid, M.Si., Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama UINSA Surabaya. Kegiatan ini mengusung tema: “MoU Signing Ceremony And International Guest Lecture.”

Dalam sambutannya, Prof. Razli menyampaikan, bahwa sangat tepat UINSA bekerjasama dengan UMK di bidang kewirausahaan. Karena UMK menjadi kampus terbaik di Malaysia yang menawarkan program entrepreneurship. “Kita melahirkan pelajar-pelajar yang terjun ke bidang entrepreneurship,” tegasnya.

Harapan adanya MoU ini disampaikan Dekan FEBI UINSA, Dr. Sirajul Arifin, S.Ag., bahwa kesempatan bekerjasama ini bisa menjadi kolaborasi dalam segala aspek Pendidikan. “This is commitment of UINSA and UMK about research, publication jurnal, and engagement,” tuturnya.

Penandatanganan MoU ini diakhiri dengan pertukaran cinderamata kedua belah pihak. Dilanjutkan dengan seminar yang bertajuk “Sustainability of Economic & Business Sciences.” Menghadirkan dua narasumber yaitu: Prof. Madya Ts. Dr. Zailani Bin Abdullah (Dean of the Faculty of Enterpreneurship and Commerce UMK) dan Dr. Ir. Muhammad Ahsan, MM., CHRMP (Lecturer at the Faculty of Economics and Business UINSA). (Irm/Magang22)