Berita

HMTL Goes To School MAN Kota Surabaya oleh Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan UIN Sunan Ampel Surabaya 2024

Air minum merupakan sumber daya alam yang sangat penting bagi kehidupan manusia. Air digunakan untuk berbagai keperluan seperti minum, mandi, memasak, mencuci, dan menyiram tanaman. Namun, sumber daya ini semakin langka dan terancam oleh berbagai faktor, seperti polusi, perubahan iklim, dan penggunaan air yang berlebihan. Hal ini menyebabkan krisis air yang semakin parah di berbagai belahan dunia. Oleh karena itu, penting untuk meningkatkan kesadaran masyarakat, terutama generasi muda dan menghemat air tentang pentingnya menjaga dan menghemat air.

Berdasarkan hal tersebut, maka Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan UIN Sunan Ampel Surabaya ingin mengadakan kegiatan HMTL Goes to school yang bertemakan save water atau hemat air untuk memberikan edukasi kepada siswa siswi SMA/Sederajat di Kota Surabaya mengenai pentingnya menjaga dan menghemat air. Melalui kegiatan ini, para siswa-siswi diharapkan dapat melakukan upaya untuk menerapkan kebiasaan menghemat air dalam kehidupan sehari hari.

Motto dari kegiatan HMTL Goes To School ini adalah Firman Allah SWT. Yang tercantum dalam Q.S Al-Mujadilah [58] ayat 11 yang memiliki arti:

Hai orang orang beriman apabila kepadamu : ‘berlapang-lapanglah dalam majelis’, maka lapangkanlah niscaya Allah akan memberi kelapangan untukmu. Dan apabila dikatakan: ‘berdirilah kamu’, maka berdirilah, niscaya Allah akan meninggikan orang orang yang beriman di antaramu dan orang orang yang diberi ilmu pengetahuan beberapa derajat. Dan Allah Maha mengetahui apa yang kamu kerjakan” (Q.S Al-Mujadilah [58]:11)

Pelaksanaan HMTL Goes To School ini dilaksanakan secara luring di MAN Kota Surabaya pada hari senin tanggal 15 Juli 2024 dimulai pada pukul 07.30 s.d selesai. Pada kegiatan HMTL Goes To School ini mengambil tema Save Water Save Life dengan judul “Building a Sustainable Future : Clean Water Access for All”. Materi tentang Save Water Save Life ini dibawakan oleh Ibu Erry Ika Rhofita M.P selaku salah satu dosen Teknik Lingkungan UIN Sunan Ampel Surabaya. Kegiatan ini diikuti oleh kurang lebih 40 siswa/siswi MAN Kota Surabaya.

Di akhir materi mereka diberikan KPP (Kegiatan Pasca Pelatihan) berupa membuat video tentang materi save water save life yang sudah diberikan. Karya video terbaik diberi hadiah. Dari kegiatan HMTL Goes To School yang mengangkat tema save water save life ini diharapkan bagi para penerus bangsa dapat mengetahui apa pengertian save water, manfaat, bagaimana cara melakukan, dampak yang terjadi, solusi yang bisa dilakukan serta cara menerapkannya dalam kehidupan sehari hari.