Berita
Mahasiswa KPI sedang mengikuti uji sertifikasi Public Relation Officer pada 5-6 Oktober 2023. Foto: Farid AY

FDK UINSA Newsroom – Jumat (6/10/2023); Dalam rangka meningkatkan kualitas dan daya saing sumber daya manusia melalui sertifikasi kompetensi kerja, program studi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) UIN Sunan Ampel (UINSA) bekerjasama dengan Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) dan Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) Public Relation Nusantara melaksanakan kegiatan uji kompetensi skema public relation officer, pada Jumat (6/10).

Kegiatan yang digelar selama dua hari, 5-6 Oktober 2023, ini menghadirkan dua praktisi berkompeten dibidangnya, diantaranya adalah Meriana Candra Kurniasari, M.Pd. dan Mastuti Aksa, S.IP., M.I.Kom. Kegiatan ini turut diikuti oleh mahasiswa KPI semester 7 angkatan 2020 sejumlah 35 mahasiswa dengan tujuan pembekalan sekaligus pembuktian skill penunjang masa depan setelah lulus perkuliahan.

Berbeda dengan tahun sebelumnya, sertifikasi dan uji kompetensi tahun ini memang dikonsep sebagai penunjang kompetensi public speaking yang menjadi kompetensi utama penjurusan prodi KPI UINSA. “Karena di KPI UINSA ini yang menjadi kompetensi utama adalah public speaking, jadi kami memilih keahlian yang berhubungan langsung dengan public speaking,” ujar Dr. Sokhi Huda, M.Ag. selaku Kaprodi KPI UINSA.

Manfaat dari adanya uji kompetensi ini turut dirasakan oleh mahasiswa, dikarenakan sertifikasi uji kompetensi ini memang sangat diperlukan sebagai pendukung portofolio khususnya ketika melamar pekerjaan setelah lulus kuliah.

“Alhamdulillah beruntung banget bisa ikut uji kompetensi sertifikasi public relation officer ini, saya benar-benar merasa bertambah ilmu pengetahuan seputar public relation dan bonusnya dapat sertifikasi bertaraf BNSP,” tutur Rozaq, mahasiswa KPI semester 7.

Dengan adanya kegiatan sertifikasi uji kompetensi ini diharapkan memberikan banyak peluang dan benefit bagi mahasiswa untuk bisa terus mengasah diri, upgrade skill agar setelah lulus dari bangku perkuliahan menjadi individu profesional yang siap bersaing dan berkompetisi dalam dunia kerja.

Jurnalis: Farid Ali Yafi
Foto: Farid Ali Yafi
Editor: Nur Romdlon

Loading