Agenda

Gununganyar, Surabaya – (20/09/2023) Amphitheatre Kampus Gununganyar menjadi tempat terselenggaranya rangkaian acara Silaturahim Wali Mahasiswa Baru dengan Pimpinan Fakultas Psikologi dan Kesehatan (FPK). Prof. Dr. Ali Mudhofir, M. Ag selaku Wakil Rektor 1 hadir dalam acara tersebut sebagai pemberi sambutan sekaligus pembuka acara kali ini.

Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya (UINSA) memiliki visi untuk menjadi Universitas Islam yang Unggul dan Kompetitif Bertaraf Internasional. “UINSA juga menghadirkan tiga Misi penting yakni Menyelenggarakan pendidikan ilmu-ilmu keislaman multidispliner, Mengembangkan riset ilmu-ilmu keislaman multidisipliner serta sains dan teknologi yang berdaya saing dan relevan dengan kebutuhan masyarakat, dan Mengembangkan pola pemberdayaan masyarakat yang religius berbasis riset,” ujar pria berpeci hitam tersebut.

Karakter yang berkualitas merupakan karakter yang memiliki kemampuan adaptif terhadap perkembangan zaman. Dalam mempersiapkan mahasiswa yang tangguh dan sanggup menjawab tantangan zaman, UINSA menghadirkan tiga kekuatan untuk membangun karakter yang berkualitas. “Kita memiliki tiga kekuatan yang apabila disatukan akan membentuk karakter lulusan ulul albab, yaitu Smart, Pious, dan Honourable Nation,” ujar pria berbatik biru sambil mengacungkan tiga jemarinya.

Smart diartikan dengan cerdas, berpola pikir visioner, terampil mengatasi masalah. Pious mengedepankan keluhuran budi pekerti dalam berkehidupan sehari-hari, dan honourable bermartabat, memiliki harga diri yang tinggi. Bapak dan ibu, Ini merupakan satu kesatuan semangat dasar ulul albab yang dikonseptualisasikan oleh al-Quran,” sambungnya
Cerdas (Smart), Berbudi luhur (Pious), dan Bermartabat (Honourable) juga hadir sebagai moto yang diharapkan dapat menumbuhkan spirit seluruh civitas akademika UINSA.

Writer: M. Ata Zaidan Taufiqi