Berita

Tarbiyah dan Keguruan

Wednesday, 31 August 2022

Persiapkan Perkuliahan Tahun Akademik 2022/2023, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Gelar Rapat Persiapan Implementasi MBKM

Surabaya – Selasa 30 Agustus 2022, telah diselenggarakan rapat persiapan implementasi MBKM FTK oleh Wakil Dekan bidang Akademik dan Kelembagaan Prof. Hj. Husniyatus Salamah Zainiyati, M. Ag. sebagai bentuk upaya mempersiapkan pembelajaran yang akan dilaksanakan pada tahun ajaran baru 2022/2023. Rapat diikuti oleh seluruh Kajur, Sekjur, Kaprodi dan Sekprodi Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Ampel Surabaya.

Secara teknis, rancangan kurikulum MBKM FTK yang akan diterapkan pada tahun ajaran 2022/2023 ditelaah dan didiskusikan Bersama seluruh Kajur, Sekjur, Kaprodi dan Sekprodi FTK. Berbagai saran dan koreksi membangun dibahas pada rapat kali ini, sehinggga menghasilkan keputusan yang dijadikan pedoman dalam menyusun kurikulum MBKM yang sesuai dengan karakteristik prodi dan telah disepakati Bersama Wadek bidang AK, Kajur, Sekjur, Kaprodi dan Sekprodi FTK.

Dari berbagai hasil keputusan yang ditetapkan, salah satunya yaitu penerapan MBKM dimulai pada mahasiswa angkatan 2021. Semoga rencana kurikulum MBKM yang akan segera diimplentasikan dapat terlaksana sesuai harapan serta bias menjadi contoh bagi yang lain.