Berita

LPM News, 24/10/2024, LPM UIN Sunan Ampel Surabaya mengadakan kegiatan Penyusunan Borang: Pengajuan Program Studi Baru (Validasi dan Pleno Submit). “Kegiatan ini merupakan tahap akhir dari serangkaian kegiatan yang dilakukan dalam penyusunan prodi baru, yang diantaranya diterbitkannya Nota Dinas Rektor tentang Tata Kelola Pembukaan Program Studi Baru, Finalisasi Penyusunan Borang Usulan Program Studi Baru di GreenSA Inn, Telaah Borang dan Data Dukung Pendirian Program Studi Baru, serta Checklist Kesiapan Pleno Submit Borang Pendirian Program Studi Baru” sebagaimana disampaikan Prof. Dr. H. Ali Mudlofir, M.Ag Wakil Rektor I Bidang Akademik dan Kelembagaan UINSA, .

Dalam pembukaan kegiatan Rektor UINSA, Prof Akh. Muzakki,M.Ag, Grad.Dip.SEA,M.Phil, Ph.D  mengatakan,”Pembukaan 19 prodi baru ini merupakan sebuah upaya perguruan tinggi untuk beradaptasi dengan perubahan lingkungan sosial, ekonomi, dan kebutuhan pasar yang dinamis dengan mempertimbangkan pentahelix dan market competition”.

Pertama, Pentahelix. Model pentahelix adalah pendekatan yang melibatkan lima elemen utama: akademisi (perguruan tinggi), pemerintah, dunia usaha, komunitas, dan media. Pendekatan ini bertujuan untuk memperkuat kerja sama di antara kelima elemen tersebut dalam mendorong inovasi, pembangunan berkelanjutan, dan penyelesaian masalah sosial. Dengan melibatkan akademisi, pemerintah, industri, masyarakat, dan media, perguruan tinggi dapat menciptakan kurikulum dan program studi yang relevan dan responsif terhadap kebutuhan lokal dan global. Dalam konteks pembukaan prodi baru, model pentahelix berfungsi untuk memastikan bahwa kurikulum yang ditawarkan tidak hanya memenuhi kebutuhan akademis tetapi juga kebutuhan riil masyarakat dan dunia kerja. Melalui kolaborasi dengan industri, misalnya, perguruan tinggi dapat memastikan bahwa lulusan memiliki keterampilan yang relevan dan siap kerja, sehingga mereka dapat lebih mudah bersaing di pasar tenaga kerja.

Kedua, Market Competition. Kompetisi pasar (market competition) dalam pendidikan tinggi merujuk pada persaingan antar-institusi dalam menarik mahasiswa baru, menawarkan program studi yang menarik, serta menghasilkan lulusan yang kompetitif. Dengan adanya 19 prodi baru, perguruan tinggi berupaya memperluas cakupan pendidikan sesuai dengan minat dan kebutuhan pasar yang sedang berkembang, seperti teknologi, kesehatan, lingkungan, dan sebagainya. Tujuannya adalah agar institusi tetap relevan dan dapat menarik minat calon mahasiswa yang tertarik pada bidang-bidang studi baru yang relevan dengan perkembangan zaman.

Kegiatan Penyusunan Borang: Pengajuan Program Studi Baru (Validasi dan Pleno Submit) UINSA dilakukan di Swiss-Belhotel, Solo, 24-26 Oktober 2024 dengan di hadiri oleh 142 orang yang terdiri dari Rektor, Senat, Wakil Rektor, Ketua Komisi, Kepala Biro, Dekan/Direktur, Lembaga/SPI, Wakil Dekan/Direktur, Kepala Bagian, Ketua Tim, Tim Teknis, Panitia. Seluruh peserta yang hadir antusias mengikuti jalannya validasi dan pleno submit. Masing-masing Tim penyusun prodi baru presentasi akhir untuk validasi borang dan kelengkapannya, setelah disetujui oleh seluruh pimpinan dan forum maka borang disubmit pada SIPPRO untuk prodi keagamaan dan SIAGA untuk prodi umum. Semoga semua proses berjalan dengan lancar dan sukses menuju UINSA JAYA.[lila]

UINSA Surabaya:

Building Character Qualities: for the Smart, Pious, and Honourable Nation

Stronger Together

Together Stronger

#BanggaUINSA

#AyoKuliahdiUINSA

#ItsMyDream

#ItsMyDestination

#UINSASurabaya

#UINSAJaya

#UINSAAkreditasiUNGGUL