Berita

Pasuruan, Selasa, 14 Mei 2024 – Mahasiswa MBKM UINSA “Membangun Desa” dari Program Studi Pengembangan Masyarakat Islam (PMI) Fakultas Dakwah dan Komunikasi yang bertempat di Desa Karanglo Kecamatan Grati Kabupaten Pasuruan menyelenggarakan Kampanye terkait keseimbangan gizi seimbang bagi masyarakat yang bertempat di Balai Desa Karanglo. Kampanye ini setidaknya dihadiri 18 tokoh masyarakat mulai dari perangkat desa, Kelompok Ibu-Ibu PKK, Kader Posyandu, dan masyarakat sekitar lainnya. Turut hadir pula 18 Mahasiswa PMI yang sedang MBKM di Desa Karanglo. Kegiatan Kampanye ini dilaksanakan pada pagi menjelang siang hari sekitar jam 10.00 WIB baru dimulai dan berakhir pada pukul 12.00 WIB. Kegiatan Kampanye ini secara langsung mendatangkan narasumber yang ahli dalam bidang gizi yakni Ibu Meirosita Dwi Kartika, A.Md.Gz perwakilan dari PUSKESMAS Grati.

Kegiatan Kampanye pertama yang diadakan oleh mahasiswa MBKM PMI ini dilatar belakangi atas hasil analisis sosial bersama masyarakat setelah melakukan sensus rumah tangga yang sebelumnya sudah dilakukan selama 1 bulan lebih lamanya. Aspek kesehatan menjadi permasalahan yang urgent untuk segera diatasi yang mana angka penyakit endemic, seperti asam lambung, pegal linu, asam urat, diabetes dan penyakit endemic lainnya yang sering kali dialami masyarakat Desa Karanglo usia dewasa dalam rentang tahun yang berkepanjangan. Pengambilan tema dalam Kampanye kali ini juga menjawab permasalahan yang sekarang lagi gencar-gencarnya pemerintah Kabupaten Pasuruan tuntaskan yakni terkait masih tingginya angka stunting pada balita.

Pada Kampanye ini terbagi menjadi dua sesi di antaranya penyampaian materi bagaimana pentingnya memperhatikan pemilihan pangan yang bergizi seimbang untuk dikonsumsi sehari-hari baik untuk balita hingga dewasa dan sesi tanya jawab atau diskusi bersama. Bu Tata sapaan akrab narasumber pada kegiatan Kampanye kali ini juga mendukung penuh dengan adanya program bersama masyarakat Desa Karanglo dan mahasiswa MBKM dengan pembentukan kampung nutrisi melalui pembangunan kebun gizi sebagai icon utamanya.

Suasana dalam kegiatan Kampanye berlangsung sangat aktif, tidak disangka para tokoh masyarakat yang hadir sebagai peserta Kampanye memperhatikan dengan seksama anjuran-anjuran yang narasumber tuturkan. Terbukti, dengan adanya sejumlah pertanyaan penasaran peserta yang satu persatu mulai disampaikan. Di antara pertanyaan tersebut mengenai takaran gizi seimbang untuk dikonsumsi sehari-hari, cara memasak makanan yang masih aman mengandung gizi seimbang, pola waktu makan yang dianjurkan, dan masih banyak pertanyaan-pertanyaan menarik lainnya. Antusias masyarakat yang hadir tidak sebatas hanya mengajukan pertanyaan saja, melainkan mereka juga mengajukan sanggahan tambahan atas jawaban yang sudah narasumber lontarkan.

Kampanye ini diharapkan dapat membantu meningkatkan pemahaman masyarakat Desa Karanglo terkait pentingnya gizi seimbang demi membantu menurunkan angka stunting yang masih tinggi di Desa Karanglo. Dan juga dapat meminimalisir tingginya angka penyakit endemic yang diderita masyarakat. Kampanye ini juga diharapkan dapat bermanfaat bagi masyarakat sekitar dan ilmu yang didapat disebarluaskan kepada masyarakat lainnya yang berhalangan hadir dalam kegiatan Kampanye ini, terutama kepada ibu-ibu yang turut hadir dalam kegiatan Kampanye yang mana sebagai bertanggungjawab dalam rumah tangga urusan dapur untuk menjamin ketercukupan gizi seimbang bagi anggota keluarga lainnya.