Berita

Surabaya, 8 November 2023, Program studi Biologi melakukan kunjungan industri di PT. Yakult Indonesia Persada. PT Yakult Indonesia Persada merupakan salah satu pabrik pengolahan minuman probiotik secara modern yang berdiri sejak tahun 1930 oleh Dr. Minoru Shirota. PT Yakult Indonesia Persada  memiliki dua pabrik utama, yakni di Sukabumi dan Mojokerto. Tujuan kujungan industri ini adalah untuk meningkat wawasan terkait proses pengolahan minuman probiotik secara modern.

Kunjungan industri ini diawali dengan penjelasan Company Profil PT Yakult Indonesia Persada Diruang PR Room. Acara selanjunya adalah penjelasan mengenai bahan baku yakult yang disampaikan oleh Bu Namira. Beliau menyampaikan bahwa bahan baku pembuatan yakult, antara lain bakteri Lactobacillus casei, susu skin bubuk, dextrosa, dan sukrosa.

Acara selanjutnya adalah plant tour dimana kita diajak jalan-jalan melihat proses pembuatan yakut secara jelas. Diawali dengan melihat di ruang Pembibitan kemudian ruang pelarutan, ruang pengkulturan bakteri, ruang pencampuran, ruang pembuatan botol, ruang pengemasan botol, ruang pembotololan, ruang pengemasan, ruang pengemasan,  ruang pembawa palet dan yang terakhir ruang pendingin. Pada ruangan-ruangan tersebut kita tidak dibolehkan untuk mendokumentasi seluruh proses industri baik foto maupun video.

Acara selanjutnya adalah sesi tanya jawab. Pada sesi ini teman-teman sangat antusias dalam bertanya, terkait teknologi fermentasi dan pengembangan produksi yang dilakukan di pada PT Yakult Indonesia.  Pada akhir sesi, dilakukan foto Bersama dan penyerahan cinderamata oleh ibu Hanik Faizah, M.Si – selaku Dosen pengampu Mata kuliah Mikrobiologi Industri. Pada kesempatan itu pula, beliau mengungkapkan harapannya, bahwa melalui kunjungan ini dapat menambah wawasan para mahasiswa mengenai aplikasi keilmuaan biologi dalam dunia industri.