Berita

Islamic Corner: Ziarah Wali ke Makam Sunan Ampel Surabaya oleh Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan UIN Sunan Ampel Surabaya 2024

Islamic Corner merupakan agenda dari departemen PSDMK (Pengembangan Sumber Daya Mahasiswa dan Keagamaan), Islamic Corner terdiri dari beberapa rangkaian kegiatan didalamnya salah satunya adalah Ziarah Wali ke Kawasan Religi Sunan Ampel Surabaya yang bertujuan untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT dengan memberikan ruang spiritual bagi mahasiswa Teknik Lingkungan untuk meneladani perjuangan para wali dalam menyebarkan agama Islam. Hal ini juga menjadi momentum untuk memanjatkan Doa untuk persiapan menjelang UAS agar keberkahan dari kehidupan wali dapat menjadi wasilah (perantara) dalam terkabulnya doa. Yang diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan dilaksanakan pada tanggal 25 November 2024 mulai pukul 17.00 WIB hingga pukul 20.00 WIB yang dihadiri oleh warga Teknik Lingkungan UINSA di Kawasan Religi Makam Sunan Ampel Surabaya.

Kegiatan diawali dengan berangkat menuju Kawasan Religi Makam Sunan Ampel pada pukul 17.00 WIB dan sampai Lokasi pada pukul 18.05 WIB, dilanjutkan sholat maghrib dan isya’ secara berjama’ah sampai pukul 19.29 WIB. Setelah semua selesai melaksanakan sholat berjama’ah, kemudian dilanjutkan dengan bersama sama menuju makam Sunan Ampel untuk mengaji Yaasin dan pembacaan Tahlil bersama sama dengan di pimpin oleh saudara Minhajul Abidin dari Env 9 dan saudara Ahmad Riyan Dwi Saputra dari Env 10. Dan rangkaian kegiatan terakhir adalah dokumentasi oleh semua peserta dan panitia Ziarah Wali Religi Makam Sunan Ampel Surabaya.

Dengan diadakannya acara Ziarah Wali ke Kawasan Religi Makam Sunan Ampel Surabaya ini, diharapkan dapat mempererat silaturahmi dan bisa membangun rasa kekeluargaan sehingga menjadi sarana mempererat ukhuwah Islamiyah dan rasa kebersamaan.