Berita

GUNA CAPAI JURNAL BERKUALITAS, FEBI UINSA MENGGELAR WORKSHOP “PENGUATAN JURNAL BEREPUTASI”

Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Sunan Ampel Surabaya mengadakan workshop bertajuk “Workshop Penguatan Jurnal Bereputasi” yang dilaksanakan di Ruang Al-Ghozali lt.7 gedung FEBI UIN Sunan Ampel Surabaya. Workshop yang diadakan pada Senin (27/02/2023) menghadirkan dua narasumber yaitu Bapak Iman Harymawan, Ph.D selaku Editor in Chief AJAR (Asian Journal of Accounting Research) Universitas Airlangga dan Bapak Agung Guritno, S.S., M.Pd. selaku Managing Editor Muqtasid (Jurnal Ekonomi dan Perbankan Syariah Sinta 2) UIN Salatiga, sebagai narasumber kedua, serta Ibu Binti Shofiatul Jannah, S.E., M.S.A., CSRS., CSRA. sebagai moderator.

Workshop dibuka dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, Hymne UIN Sunan Ampel Surabaya, dan dilanjut dengan pembukaan oleh Bapak Dr. H. Muhammad Lathoif Ghozali, Lc., MA. selaku Wakil Dekan 1. Beliau berharap agar workshop ini dapat memberikan manfaat yang baik bagi peserta dalam meningkatkan kualitas jurnal-jurnal yang dihasilkan. Kemudian dilanjut dengan pemaparan materi oleh narasumber pertama, yaitu Bapak Iman Harymawan, Ph.D.

Beliau menyampaikan, tentang pentingnya strategi dalam membuat jurnal bereputasi, “Dalam membuat jurnal bereputasi, bukan berarti teknis tidak diperlukan. Namun strategi juga merupakan hal penting yang tidak boleh ditinggalkan.” Ungkapnya. Menurutnya, strategi seperti mengumpulkan mahasiswa dengan skor TOEFL di atas 500 untuk menerjemahkan, serta teamwork dengan asisten peneliti dan komunikasi dengan pimpinan fakultas, juga sangat penting dalam mencapai tujuan jurnal bereputasi.  “Kita tidak harus lebih dari mahasiswa, namun kita harus tahu how to lead mereka.” Ujar Iman, dalam pernyataannya.

Selain itu, Bapak Iman menekankan pentingnya memahami bagaimana cara menerbitkan artikel yang tepat dan berkualitas. Beliau berharap dapat memberikan wawasan dan ide-ide baru bagi peserta untuk menghasilkan jurnal yang berkualitas, serta dapat diterbitkan di jurnal-jurnal bereputasi di masa mendatang.

Selanjutnya, Bapak Agung Guritno, S.S., M.Pd. selaku narasumber kedua memaparkan mengenai beberapa hal yang harus diperhatikan dalam mengelola jurnal. Menurutnya, peran pimpinan sangatlah penting dalam membuat jurnal dengan reputasi yang baik. “Pimpinan diharapkan dapat memberikan fasilitas yang memadai, seperti dengan adanya kebijakan yang jelas, anggaran yang memadai meliputi Turnitin, Grammarly, dan platform pendukung lainnya.” Ungkap beliau.

Di sela-sela pemaparan materi, Bapak Agung menyampaikan mengenai kesadaran yang harus dimiliki oleh pengelola jurnal. “Kesadaran pengelola jurnal yang harus dipahami yaitu: sebagai sarana menambah dan mengupdate ilmu pengetahuan, mengenalkan instansi ke dunia luar, dan sebagai sarana ibadah.”  Ujarnya.

Selanjutnya, dilakukan sesi review jurnal program studi yang ada di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, yakni Akuntansi (AKUNTANSI: Jurnal Akuntansi Integratif), Ekonomi Syariah (El-Qist: Journal of Islamic Economics and Busniness), Manajemen (MANOVA: Jurnal Manajemen dan Inovasi), Ilmu Ekonomi (OECONOMICUS: Journal of Economics), dan Manajemen Zakat dan Wakaf (MAZAWA: Management of Zakat and Waqf Journal). Secara keseluruhan, terdapat catatan yang harus diperhatikan oleh pengelola jurnal. “Hal yang harus diperhatikan antara lain, tata penulisan yang perlu ditinjau ulang, jumlah reviewer yang kurang, jumlah kunjungan unik relatif sedikit, dan header jurnal yang sederhana.” Pungkasnya.

Output yang diharapkan dengan adanya workshop ini adalah agar pengelola jurnal dapat memahami hal yang harus dilakukan dalam mencapai tujuannya, yakni memperoleh hasil jurnal bereputasi tinggi. Workshop diakhiri dengan sesi tanya jawab dan ditutup dengan dokumentasi antara narasumber dengan tim pengelola jurnal Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam. [SAT&SFRR]