Pengumuman

FPK STUDENT MOBILITY 2023

Program FPK Student Mobility

Peserta akan merasakan pengalaman pada jangkauan internasional dengan terlibat dalam beberapa kegiatan, di antaranya pembelajaran agama, wawasan kampus, dan budaya. Jika memungkinkan, peserta juga akan mengikuti kelas spesifik dimana mereka akan mempelajari berbagai mata kuliah bersama mahasiswa lokal dan asing. Program ini akan berlangsung selama 2 minggu: IIUM (sekitar 8 – 20 Mei 2023) or UNISZA (sekitar 1 – 14 Mei 2023).

Persyaratan:
Mempunyai kemampuan baik dalam bahasa Inggris atau Arab (mempunyai sertifikat TOEFL dan TOAFL diutamakan)
Surat rekomendasi dari dekan
Motivation letter dalam bahasa Inggris minimal 300 kata
Curriculum vitae
Transkrip nilai minimal IPK 3,5
Tidak pernah menerima pendanaan untuk program internasional dari UINSA selama 2 tahun

Timeline:
Registrasi melalui Google Form: 23 Maret – 3 April pukul 17.00 WIB
Pengumuman lolos seleksi dokumen: 5 April
Wawancara: 12 April
Pengumuman hasil akhir: 14 April

Daftarkan dirimu di sini
http://bit.ly/StudentMobility2023

Contact person:
Fitriah (082232830345)

Pendanaan mencakup:
Biaya program
Akomodasi
Tiket PP

Pendanaan tidak mencakup:
Pasport
Makanan
Transportasi lokal