Berita
Surabaya, 06 Maret 2024 – Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya (UINSA) menggelar acara Pelepasan ASN Purna Tugas pada pukul 13.00-15.00 WIB. Acara ini dihadiri oleh jajaran Fakultas Dakwah dan Komunikasi serta sejumlah dosen yang telah menyelesaikan tugas sebagai pendidik ASN. Pelepasan ASN purna tugas ini menjadi momen yang sarat dengan suasana haru dan kebanggaan, mengapresiasi kontribusi para dosen dalam mendidik mahasiswa serta membangun komitmen terhadap Fakultas Dakwah dan Komunikasi. Acara ini juga memberikan kesempatan bagi para ASN purna untuk menyampaikan sambutan dan kenangannya melalui video klip pelepasan. Meskipun acara berjalan dengan lancar, tetapi kenangan dan rasa bangga masih terlihat jelas pada ekspresi para jajaran yang hadir. Pelepasan ASN purna tugas ini diselenggarakan di Gedung D1, Lantai 1, Ruang Sidang Fakultas Dakwah dan Komunikasi UINSA. Pada kesempatan ini, perwakilan dari para ASN purna menyampaikan rasa terima kasih dan memohon maaf apabila terdapat kekurangan dalam memberikan layanan saat menjadi ASN di Fakultas Dakwah dan Komunikasi UINSA. “Kami mewakili keluarga besar Fakultas Dakwah dan Komunikasi UINSA, mengucapkan terima kasih atas pengabdian dan dedikasi yang luar biasa selama ini. Semoga sehat selalu dan mohon maaf atas khilaf dan layanan kami yang belum bisa memberikan yang terbaik,” ujar Dekan FDK. Usai acara pelepasan, dilanjutkan dengan sesi foto dokumentasi dan makan bersama sebagai ungkapan rasa syukur kepada Allah SWT yang telah memberikan kesempatan yang luas dalam menjalankan amanah sebagai ASN Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Sunan Ampel Surabaya. Semoga acara ini dapat memberikan inspirasi dan pelajaran berharga bagi semua yang terlibat.