Berita

Salah satu program kerja departemen keagamaan himpunan mahasiswa prodi pendidikan Bahasa arab telah terselesaikan. Dalam rangka memperingati hari kelahiran Nabi Muhammad SAW, Program Studi Pendidikan Bahasa Arab mengadakan acara yang bertajuk “Lailatul Sholawat dan Santunan Anak Yatim”. Acara yang dilakukan pada tanggal yang berbeda itu digagas pertama kalinya oleh Departemen Sosial Keagamaan. para panitia mempersiapkan acara tersebut sudah dari jauh hari, terhitung 2 bulan sejak dibentuknya panitia hingga tanggal pelaksanaan. Berbagai persiapan telah dilakukan, rangkaian acara dilakukan selama 2 hari. Di hari pertama, maulid nabi di awali dengan Lailatus Sholawat yang dilaksanakan di gedung Student Central UIN Sunan Ampel Surabaya. Acara ini dihadiri oleh dosen-dosen, juga sejumlah mahasiswa Pendidikan Bahasa Arab. Dr. Imam Syafi’i, S.Ag., M.Pd., M.Pd.I., juga Nauval Ardian selaku ketua pelaksana dan Ade Rizky Hermawan selaku Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Arab menyampaikan sambutan-sambutannya. Serta Mauidzoh Hasanah oleh Dr. Faizin M.Pd.I juga mengundang seluruh mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Arab.
Peringatan ini dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an yang dibawakan oleh Ahmad Zidqy Azmy Hilmany yang merupakan salah satu mahasiswa Pendidikan Bahasa Arab angkatan 2023. Selanjutnya, Nauval Ardian selaku ketua pelaksana menyampaikan sepatah dua kata dalam sambutannya, “Alhamdulillah, mahasiswa Pendidikan Bahasa Arab bisa menyelenggarakan maulid nabi untuk pertama kalinya”. Nauval juga mengharapkan acara ini dapat terlaksana dengan istiqomah pada tahun-tahun mendatang.
Ade Rizky Hermawan, selaku Ketua Umum Mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Arab menyampaikan pentingnya memperingati maulid nabi saat memasuki momennya. “Di bulan Maulid ini, dikutip dari surah Al-Ahzab ayat 21 yang mengingatkan kita bahwa penting menghadirkan sosok Nabi Muhammad sebagai figur pedoman menjalankan kehidupan sehari-hari dengan akhlak yang baik.” Sama halnya dengan Nauval, Ade juga berharap peringatan hari besar khususnya hari besar Islam seperti Maulid Nabi ini tidak hanya berhenti sampai disini saja. Tetapi juga mendorong pada hari istimewa lainnya.
Kepala jurusan pendidikan Bahasa Dr. Faizin, M.Pd.I yang menjadi pembicara inti pada acara ini beliau menyampaikan dalam tausiyahnya. beliau mendorong mahasiswa untuk senantiasa bersholawat kepada nabi Muhammad SAW. Selain itu, dibalik kekonsistenan bersholawat juga mesti dibersamai dengan ketaatan kepada Allah dalam keseharian salah satunya ialah menutup aurat. “Fakultas Tarbiyah masih alhamdulillah ya. Diluar bahkan lebih parah, memang sholawatnya kenceng tetapi hajatnya sedemikian banyak tetapi tidak mengikhtiarkan dengan taat pada Allah dalam kesehariannya.” Dr. Faizin, M.Pd.I juga mengajak melantunkan sholawat badar untuk penutup tausiyahnya.
Mahasiswa-mahasiswa Pendidikan Bahasa Arab turut memeriahkan acara dengan kesenian habsyi untuk mengiringi sholawat-sholawat yang dipanjatkan kepada Nabi Muhammad. Penampilan tersebut tidak hanya menghibur, tetapi juga memberikan pesan moral yang mendalam tentang akhlak dan nilai-nilai yang diajarkan oleh Nabi.

Acara diakhiri dengan doa bersama agar setiap peserta dapat mengambil hikmah dari peringatan Maulid Nabi dan menerapkan ajaran-ajarannya dalam kehidupan. Peringatan ini diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi antar mahasiswa dan meningkatkan rasa cinta terhadap Nabi Muhammad SAW.
Kemudian di hari kedua, pada tanggal 20 September 2024 dilaksanakannya acara selanjutnya yaitu santunan anak yatim. dalam acara ini pengurus HMP memberikan dana donasinya ke Panti Asuhan Darul Ilmi yang berada di daerah Wonokromo. Pengurus HMP berangkat dari kampus sekitar pukul 16.25 menuju ke panti, setibanya ditempat para pengurus langsung di sambut oleh para anak anak panti dan pengelola panti yang sehabis melakukan kegiatan mengaji bersama di panti.
Acara di buka oleh pengurus HMP PBA yang dalam hal ini di pimpin langsung oleh perwakilan dari tim humas HMP PBA Salman Alfarisi, Salman menyampaikan “Kita sebagai sesama manusia harus selalu dalam koridor kebaikan dengan cara saling mengajak orang sekitar kita atau temen kita untuk selalu melakukan kebaikan.” Pada sambutan pertama yang di sampaikan oleh ketua umum HMP PBA Ade Rizky Hermawan yang dalam sambutannya tersampaikan pesan “Kita sesama umat muslim harus saling berbagi dengan apa yang kita punya kepada orang lain.” Lalu sambutan dari panitia maulid nabi yang kali ini dipimpin langsung oleh ketua pelaksana, Nauval Ardian yang menyampaikan “Tujuan kedatangan kita yaitu untuk menyambung tali silaturahmi dengan sesama umat muslim dan saling berbagi antar manusia.” Perwakilan dari pengasuh panti yang dipimpin langsung oleh pengelola panti, beliau menyampaikan “Rasa terimakasih yang sebanyak-banyaknya kepada kami ucapkan karena telah mau menyambung tali silaturahmi bersama adik-adik panti dan berbagi sedikit rezeki untuk adik-adik.” Tak lupa beliau mendoakan para pengurus HMP supaya sukses dalam setiap perjalanan karirnya. Kemudian acara ditutup dengan doa bersama yang dalam hal ini langsung dipimipin oleh ketua pelaksana kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW. Kemudian proses pembagian santunan dengan anak-anak di ajak untuk bernyanyi dengan bahasa Arab secara bersama dan diakhiri dengan foto bersama adik-adik panti asuhan.
Selain panitia, dalam rangkaian kegiatan ini terdapat beberapa pihak yang telah membantu untuk mensukseskan acara pada kali ini yaitu Lembaga Dompet Al-Quran, Dompet Kepedulian Muslim, dan Rumah Tahfidz Dukuh Kupang serta para donatur donatur yang telah menyalurkan kebaikannya melalui donasinya. Doa dari para panitia dan adik-adik panti semoga donatur yang telah membantu mensukseskan acara kita amalnya diterima Allah SWT disisinya. Amiin.
Dengan selesainya rangkaian peringatan Maulid Nabi ini, kita sangat berbahagia telah turut andil dalam memperingati hari kelahiran Nabi Muhamad SAW. Acara telah berlangsung begitu meriah. Banyak doa dan harapan untuk kepengurusan Himpunan Mahasiswa selanjutnya dapat meneruskan estafet kebaikan yang ada pada tahun ini. Dan harapan itu untuk setiap tahunnya lebih meningkat secara konsep yang telah dilaksanakan pada tahun ini.