Berita

Surabaya – Turnamen Futsal merebutkan Piala MPI CUP dilaksanakan di gedung Sport Center UIN Sunan Ampel Surabaya mulai Rabu, (30/11/22). Kegiatan ini sekaligus menjadi salah satu rangkaian dalam agenda terakhir Himpunan Mahasiswa Program Studi Manajemen Pendidikan Islam (HMP-MPI), Glowmotion 2022 (Glory and Wonderfull Management of Islamic Education).

Muhammad Nuril Huda, M.Pd. Ketua Jurusan Pendidikan Islam resmi membuka Turnamen Futsal merebutkan Piala MPI CUP. Bahkan beliau membuka pertandingan dengan melakukan kick off atau menendang bola pertama.
“Saya berharap para pemain yang ikut pertandingan bisa bermain dengan sportivitas dalam solidaritas,” ujar Nuril Huda.

Dalam kesempatan yang sama Luthfi Firmansyah, Ketua Pelaksana dan Sekretaris Prodi Dr. Arif Mansyuri, S.Pd.I, M.Pd., juga memberikan sambutan dan sedikit promosi tentang Prodi Manajemen Pendidikan Islam.

Acara yang diikuti oleh 32 tim dari berbagai SMA Sederajat se Jawa Timur itu dilaksanakan dari tanggal 30 November, 1, 7, 8 Desember untuk match day dan tanggal 10 Desember untuk final day yang rencananya diselenggarakan di gedung Sport Center  Universitas Negeri Surabaya.

Meski baru diadakan pertama kalinya oleh HMP MPI, Turnamen Futsal match day hari pertama bisa dikatakan sukses meskipun ada beberapa kendala.

Pada evaluasi hari pertama, Wakil Ketua HMP MPI Abdul Rochim berpesan untuk 4 match day selanjutnya agar bisa lebih baik lagi dari hari pertama.

“Jadikan evaluasi ini sebagai pembelajaran dan perbaikan untuk kedepannya, karena waktu kita masih ada 4 hari lagi. Meskipun ini agenda pertama kalinya, tapi kita harus memberikan kesan yang terbaik,” ujar Rochim.